Sudah Lolos ke Piala Dunia U-20 2023, Timnas Indonesia U-20 Diharapkan Tak Setengah Hati di Piala Asia

oleh Zulfirdaus Harahap diperbarui 17 Feb 2023, 21:45 WIB
Timnas Indonesia U-20 berlaga di turnamen mini yang digelar di Stadion Utama Gelora Bung Karno (SUGBK) mulai 17-21 Februari 2023. (Bola.com/Bagaskara Lazuardi)

Bola.com, Jakarta - Wakil Ketua Umum PSSI, Zainudin Amali, memberikan pesan tegas kepada Timnas Indonesia U-20 yang akan berlaga di Piala Asia U-20 2023. Zainudin Amali meminta, skuaD asuhan Shin Tae-yong tidak bermain setengah hati.

Timnas Indonesia U-20 akan berlaga di Piala Asia U-20 2023 yang digelar pada 1-18 Maret mendatang di Uzbekistan. Ajang ini juga menjadi tahap Kualifikasi Piala Dunia U-20 2023.

Advertisement

Timnas Indonesia U-20 memang sudah tidak punya kepentingan apapun pada ajang tersebut karena sudah lolos otomatis dengan status tuan rumah Piala Dunia U-20 2023. Namun, Zainudin Amali meminta para pemain untuk sejenak melupakan itu dan tetap bermain maksimal.

"Tentu harapan kita anak-anak bisa bermain baik dan bagus walaupun kita sudah bisa dipastikan untuk menjadi salah satu peserta Piala Dunia U-20. Akan tetapi, kami memberikan pesan kepada pemain, pelatih, dan manajer untuk bermain maksimal," kata Zainudin Amali di Jakarta, Jumat (17/2/2023).

2 dari 4 halaman

Tetap Fokus

Pemain Timnas Indonesia, Arkhan Fikri (kanan) merayakan gol pertama timnya ke gawang Timnas Fiji bersama rekannya, Ginanjar Wahyu Ramadhani pada laga International Friendly Match U-20 di Stadion Utama Gelora Bung Karno (SUGBK), Jakarta, Jumat (17/02/2023). (Bola.com/Bagaskara Lazuardi)

Zainudin Amali meminta para pemain Timnas Indonesia U-20 untuk tetap fokus pada Piala Asia U-20 2023. Pria yang juga menjadi Menteri Pemuda dan Olahraga itu berharap, Arkhan Fikri dkk bisa melaju jauh pada ajang tersebut.

"Yang lain kan masih berusaha lolos di kualifikasi itu bagaimana bisa lolos. Bagi kita, tidak boleh hanya dijadikan ajang uji coba," ucap Zainudin Amali.

"Lupakan dulu sementara kita sudah menjadi peserta. Kalau pikiran sudah jadi peserta, toh juga di sana tidak ada beban apa-apa. Jadikan itu kita bisa bermain lepas dengan target semaksimal mungkin untuk bagus mainnya," tegas Zainudin Amali.

 

3 dari 4 halaman

Ikut Turnamen Mini

Pemain Timnas Indonesia, Ginanjar Wahyu Ramadhani berusaha mengontrol bola pada laga International Friendly Match U-20 melawan Timnas Fiji di Stadion Utama Gelora Bung Karno (SUGBK), Jakarta, Jumat (17/02/2023). (Bola.com/Bagaskara Lazuardi)

Timnas Indonesia U-20 terus mematangkan persiapan jelang Piala Asia U-20 2023. Pasukan Shin Tae-yong mengikuti turnamen mini yang digelar di Jakarta pada 17-21 Februari 2023.

Timnas U-20 akan menghadapi Fiji, Guatemala, dan Selandia Baru pada turnamen mini tersebut. Para lawan yang dihadapi merupakan negara-negara yang sudah menyegel tiket ke Piala Dunia U-20 2023 yang digelar di Indonesia.

Ajang ini wajib dimaksimalkan oleh para pemain Timnas U-20. Dengan begitu, para pemain bisa merasakan secara langsung atmosfer pertandingan melawan tim-tim yang berpotensi menjadi lawan pada Piala DUnia U-20 2023.

4 dari 4 halaman

Jadwal Piala Asia U-20

1 Maret 2023

  • Timnas Indonesia U-20 Vs Irak

4 Maret 2023

  • Suriah Vs Timnas Indonesia U-20

7 Maret 2023

  • Uzbekistan Vs Timnas Indonesia U-20

Berita Terkait