Bola.com, Manchester - Durasi kerja Marcus Rashford bersama Manchester United akan berakhir pada musim panas tahun depan. MU pun memprioritaskan untuk memperpanjang kontrak striker Timnas Inggris tersebut.
Saat ini, Rashford tampil impresif bersama Manchester United. Dia sukses mencetak 24 gol dan delapan assist dari 36 pertandingan di seluruh ajang musim ini. Catatan itu membuat Marcus Rashford menjadi satu di antara pencetak gol terbaik di Eropa.
Di tengah performa apik itu, masa depan Rashford bersama MU justru mulai diragukan. Negosiasi kontrak baru antara Tim Setan Merah dan Rashford masih belum mencapai kata sepakat. Sementara itu, banyak klub siap membeli sang pemain.
PSG disebut siap menebus Marcus Rashford dari Manchester United dan bakal diplot sebagai pengganti Neymar. PSG tak cukup puas dengan Neymar yang sering cedera dan performanya kadang tak konsisten.
Rashford Tidak Dijual!
Selain PSG, Real Madrid dan Barcelona juga dilaporkan tertarik pada jasa Marcus Rashford. Madrid tengah mencari suksesor Karim Benzema yang sudah berusia 34 tahun. Kasus Barca juga sama dengan Robert Lewandowski.
Namun, manajer Manchester United, Erik ten Hag, dengan tegas membuat kecewa klub-klub yang tertarik pada jasa Rashford.
"Kami gak bisa kehilangan Rashford, tentu saja. Kami sedang bekerja untuk memperpanjang kontrak Rashford. Kontrak baru Rashford adalah prioritas," ucap Erik ten Hag.
"Kami sedang mengerjakan kontrak barunya, kami bekerja keras di belakang layar. Kami wajib mempertahankan Rashford, tentu saja," tegasnya.
Kuncinya Adalah Senyum
Marcus Rashford menjadi pemain berbeda di bawah kendali Erik ten Hag. Pada awal musim, Rashford tak terlihat menonjol. Namun, ketika kebugarannya berada di top level, Rashford juga mendapatkan permainan terbaiknya.
"Pada hari pertama kita bertemu, saya bilang pada Rashford: Saya ingin melihat senyum kamu! Rashford sangat bahagia berada pada level sekarang," tegas Erik ten Hag.
Sejumlah sumber menyebut gaji menjadi kendala dalam perpanjangan kontrak Rashford. Manchester United kini membuat batasan ketat soal gaji pemain. MU punya 'hukum Ronaldo' yang membuat batas atas gaji pemain adalah 200 ribu poundsterling per pekan.
Daftar Top Skorer Liga Inggris Musim Ini:
26 Gol
- Erling Haaland (Man City)
17 Gol
- Harry Kane (Tottenham Hotspur)
14 Gol
- Ivan Toney (Brentford)
- Marcus Rashford (Manchester United)
11 Gol
- Aleksandar Mitrovic (Fulham)
10 Gol
- Rodrido (Leeds United)
- Miguel Almiron (Newcastle United)
9 Gol
- James Maddison (Leicester City)
- Bukayo Saka (Arsenal)
8 Gol
- Martin Odegaard (Arsenal)
- Harvey Barnes (Leicester United)
- Leandro Trossard (Brighton)
Sumber: Fabrizio Romano
Disadur dari: Bola.net (Asad Arifin/Published: 20/2/2023)
Baca Juga