Foto: Minim Kontribusi, 5 Pemain Ini Siap-siap Didepak Barcelona Musim Depan

oleh Muhammad Iqbal Ichsan diperbarui 25 Feb 2023, 15:07 WIB
Pemain Barcelona, Ferran Torres, saat melawan FC Viktoria Plzen pada laga Liga Champions di Plzen, (1/11/2022). Ferran Torres kesulitan mendapat jatah bermain secara reguler sebagai starter di Barcelona. Kontribusi Torres juga bisa dibilang minim hingga kemungkinan sang pemain bisa saja dilepas Blaugrana musim depan. (AFP/Joe Klamar)
Pemain Barcelona, Eric Garcia, saat melawan Rayo Vallecano pada laga Liga Spanyol di Stadion Camp Nou, (24/4/2022). Eric Garcia gagal bersaing di lini pertahanan Barcelona. Xavi Hernandez bisa saja mendepak Eric karena sang pelatih lebih suka memakai jasa Jules Kounde, Ronaldo Araujo dan Andreas Christensen. (AFP/Lluis Gene)
Pemain Barcelona, Raphinha, saat melawan Manchester United pada laga Liga Eropa di Stadion Camp Nou, (16/2/2023). Performa Raphinha bersama Barcelona masih angot-angotan. Pemain asal Brasil itu tidak selalu menunjukkan performa yang bagus saat diberikan kesempatan bermain oleh Xavi. (AFP/Josep Lago)
Pemain Barcelona, Franck Kessie, saat melawan Juventus pada laga persahabatan di Stadion Cotton Bowl, (26/7/2022). Franck Kessie berpeluang besar meninggalkan Barcelona pada akhir musim nanti. Pasalnya, gelandang asal Pantai Gading tersebut tidak sering bermain di tim utama. (AFP/Ron Jenkins)
Pemain Barcelona, Jordi Alba, saat melawan Sevilla pada laga Liga Spanyol di Stadion Camp Nou, (5/2/2023). Bek senior ini mulai kekurangan menit bermain di Barcelona. Kontrak Jordi Alba yang akan berakhir pada 2024 mendatang bisa menjadi alasan Blaugrana untuk menjualnya pada musim panas mendatang. (AFP/Josep Lago)

Berita Terkait