Bola.com, Hanoi - SEA Games 2023 di Kamboja baru akan dimulai pada 5 Mei 2023. Meski demikian, Timnas Vietnam U-23 sudah mulai melakukan persiapan.
Terbaru, Federasi Sepak Bola Vietnam (VFF) sudah memanggil 41 nama untuk mengikuti program latihan bersama sang pelatih anyar, Philippe Troussier.
Pelatih asal Prancis itu baru sekitar sepekan resmi ditunjuk untuk menukangi Timnas senior dan Timnas Vietnam U-23. Namun, Troussier tampaknya tak mau menunggu waktu lama.
Philippe Troussier juga sudah mengenal para pemain muda Vietnam. Sebab, ia pernah bertanggung jawab menukangi Vietnam U-19 pada 2020.
"Philippe Troussier sebagai seseorang yang langsung melatih pemain Vietnam U19 2 tahun lalu, terlihat bahwa ahli strategi Prancis tidak mengalami banyak kesulitan untuk membuat daftar reuni Vietnam U23, yang mencakup wajah-wajah muda yang mengesankan belakangan ini," begitu bunyi rilis dari situs resmi VFF.
4 Fase
Menurut VFF, 41 nama yang dipanggil ke skuad Timnas Vietnam U-23 ini akan menjalani empat fase latihan. Fase pertama akan berlangsung mulai 1 hingga 7 Maret 2023.
"Periode ini difungsikan untuk membantu pelatih kepala baru agar bisa meninjau dan mengevaluasi kualitas para pemain untuk mempersiapkan fase pelatihan berikutnya," jelas VFF.
Fase kedua sesi latihan itu akan dimulai pada 8 hingga 12 Maret 2023. Kemudian dilanjutkan pada fase ketiga yang berlangsung mulai 12 hingga 17 Maret 2023.
Fase keempat atau fase terakhir berlangsung pada dua pekan terakhir di bulan Maret 2023.
Ada Uji Coba
VFF juga sudah menyiapkan program laga uji coba untuk skuad Timnas Vietnam U-23. Namun, uji coba ini hanya akan dilakukan melawan beberapa klub lokal negara tersebut.
"Para pemain diharapkan bisa melakukan satu atau dua laga uji coba melawan tim V League," jarap VFF.
Lebih lanjut, skuad Timnas Vietnam U-23 pada SEA Games 2023 masih sangat mungkin untuk berkurang atau bertambah.
Beberapa pemain yang tampil apik di Piala Asia U-20 2023 bisa juga dibawa ke Kamboja, Mei mendatang.
Sumber: VFF