Bola.com, Jakarta Klub Ibukota, Lazio berhasil meraih angka penuh saat menjamu Sampdoria dalam lanjutan Liga Italia pekan ke-24, Selasa (28/2/23). Namun Lazio harus menunggu hingga menit-menit akhir untuk memastikan kemenangan tersebut.
Luis Alberto menjadi pahlawan kemenangan Lazio berkat golnya pada menit ke-80. Tendangan kerasnya dari luar kotak penalti tidak mampu dibendung oleh kiper Sampdoria, Audero.
Sebelumnya kedua tim saling serang dari babak pertama hingga awal babak kedua. Tim tamu bukan tanpa peluang. Salah satunya lewat sepakan Gabbiadini di babak kedua. Namun sayang sepakannya masih mampu dimentahkan kiper Lazio, Provedel.
Sedangkan Lazio juga punya beberapa peluang emas lewat Ciro Immobile di awal laga, namun masih sulit menembus gawang Sampdoria.
Hingga akhirnya, Luis Alberto sukses melepaskan tembakan terarah dari luar kotak penalti dan tidak mampu dihalau Audero. Gol ini jadi salah satu gol indah di Liga Italia pekan ini.
Berkat kemenangan tipis tersebut, Lazio berhasil naik ke peringkat 4 klasemen sementara Liga Italia dengan raihan 45 poin.