Selebrasi para pemain Israel setelah mencetak gol ke gawang Prancis pada laga semifinal Piala Eropa U-19 di DAC Arena, Dunajska Streda, Slovakia (28/6/2022). Israel lolos ke Piala Dunia U-20 2023 dengan status runner-up Piala Eropa U-19 setelah kalah 1-3 dari Inggris pada partai final. Israel berstatus debutan pada ajang Piala Dunia U-20 2023 di Indonesia. (AFP/Vladimir Simicek)
Para pemain Slovakia merayakan kemenangan atas Austria pada babak play-off Piala Eropa U-19 di Anton Malatinsky Stadium, Trnava, Slovakia (28/6/2022). Slovakia lolos ke Piala Dunia U-20 2023 dengan status peringkat kelima pada Piala Eropa U-19 setelah mengalahkan Austria 1-0 pada babak play-off. Slovakia baru satu kali tampil pada ajang Piala Dunia U-20 yaitu pada edisi 2003 di Uni Emirat Arab dan berhasil melaju hingga babak 16 besar. (UEFA)
Tim starter Italia berfoto sebelum dimulainya laga semifinal Piala Eropa U-19 menghadapi Inggris di National Training Centre Stadium, Senec, Slovakia (28/6/2022). Italia lolos ke Piala Dunia U-20 2023 dengan status peringkat ketiga bersama pada Piala Eropa U-19 setelah kalah 1-2 dari Inggris pada babak semifinal. Dari total 7 kali tampil di ajang Piala Dunia U-20, prestasi terbaik Italia adalah menjadi peringkat ketiga pada edisi 2017 di Korea Selatan. (AFP/Joe Klamar)
Striker Prancis, Jordan Semedo Varela (kiri) menguasai bola dibayangi bek Israel, Ilay Feingold pada laga semifinal Piala Eropa U-19 di DAC Arena, Dunajska Streda, Slovakia (28/6/2022). Prancis lolos ke Piala Dunia U-20 2023 dengan status peringkat ketiga bersama pada Piala Eropa U-19 setelah kalah 1-2 dari Israel pada babak semifinal. Dari total 7 kali tampil di ajang Piala Dunia U-20, prestasi terbaik Prancis adalah menjadi juara pada edisi 2013 di Turki. (AFP/Vladimir Simicek)
Para pemain Inggris merayakan keberhasilan menjuarai Piala Eropa U-19 setelah mengalahkan Israel pada laga final Piala Eropa U-19 di Anton Malatinsky Stadium, Trnava, Slovakia (1/7/2022). Inggris lolos ke Piala Dunia U-20 2023 dengan status juara Piala Eropa U-19 dengan mengalahkan Israel 3-1 lewat perpanjangan waktu pada partai final. Dari total 11 kali tampil di ajang Piala Dunia U-20, prestasi terbaik Inggris adalah menjadi juara pada edisi 2017 di Korea Selatan. (AFP/Vladimir Simicek)