Bola.com, Deinze - Pemain muda Timnas Indonesia, Marselino Ferdinan, kembali mendapatkan peluang untuk mencatatkan penampilannya bersama KMSK Deinze pada lanjutan Challenger Pro League 2022/2023.
Kesempatan ini diperoleh Marselino Ferdinan saat KMSK Deinze menjalani laga tandang ke markas Royal Excelsior Virton pada laga kedua fase play-off degradasi Challenger Pro League 2022/2023.
Menurut jadwal, pertandingan antara Excelsior Virton kontra KMSK Deinze ini bakal berlangsung di Stade Yvan Georges, Sabtu (4/2/2023) pukul 22.00 WIB.
Sebelum berjumpa, keduanya memang sama-sama menelan hasil buruk pada laga sebelumnya. Deinze sempat tumbang 1-3 dari Jong Genk, sedangkan Virton takluk 1-2 dari FCV Dender EH.
Namanya Kembali Terdaftar
Pelatih KMSK Deinze, Marc Grosjean, membawa total 19 nama pemainnya untuk berjuang mencuri tiga poin dari markas Excelsior Virton pada laga ini.
Dari total 19 pemain yang dibawa tersebut, nama Marselino Ferdinan kembali muncul. Dirinya dibawa bersama empat gelandang KMSK Deinze lainnya.
Mereka adalah Liam Fraser, Steve De Ridder, Alessio Staelens, dan Gaetan Hendrickx. Munculnya nama Marselino tentu semakin membuka kesempatannya untuk kembali mendapat menit bermain.
Tampil sebagai Pengganti
Pada pertandingan sebelumnya, Marselino Ferdinan memang sempat mendapat kesempatan membukukan debutnya ketika KMSK Deinze menjamu Jong Genk.
Ketika itu, gelandang berusia 18 tahun ini bermain mulai menit ke-80, tepatnya ketika Marc Grosjean menarik keluar Jeller van Landschoot.
Dengan kata lain, kesempatan pertama Marselino Ferdinan bermain di kasta kedua Liga Belgia hanya berlangsung selama 10 menit ditambah empat menit tambahan waktu.
Menit Bermain Terbanyak
Tentu saja, penampilan 10 menit itu sudah membawa Marselino Ferdinan mengungguli rekan setimnya yang sama-sama berstatus sebagai rekrutan baru di KMSK Deinze.
Sebagai informasi, KMSK Deinze juga sempat merekrut striker Timnas Singapura, Ilhan Fandi, dan gelandang asal Jepang, Yuta Miyamoto.
Namun, sejauh ini Ilhan Fandi masih menepi karena cedera, sedangkan Yuta belum mendapatkan kesempatan membukukan debut dari pelatih Marc Grosjean.
Baca Juga
Rapor Pemain Lokal pada Dua Laga Home Timnas Indonesia di Kualifiaksi Piala Dunia 2026: Ridho Tak Tergantikan, Marselino Jadi Pahlawan
Asisten Shin Tae-yong Bongkar Alasan Marselino Ferdinan Jadi Starter saat Timnas Indonesia Bungkam Arab Saudi: Terbukti Ampuh
Lini Depan Timnas Indonesia Angin-anginan: Maksimalkan Eliano Reijnders dan Marselino Ferdinan atau Butuh Goal-getter Alami?