Shin Tae-yong Prediksi Suriah Akan Serang Total Timnas Indonesia U-20 di Piala Asia U-20 2023

oleh Muhammad Adi Yaksa diperbarui 04 Mar 2023, 11:00 WIB
Bek Timnas Indonesia U-20, Dony Tri Pamungkas membawa bola dari kejaran pemain Irak, Charbel Awni Shamoon selama pertandingan Piala Asia U-20 di Stadion Lokomotiv, Rabu (1/3/2023). Irak berhasil menceploskan bola di menit ke-28 lewat Hayder Abdulkareem. Abdulkareem berhasil membobol gawang Daffa setelah menerima bola liar hasil sapuan Muhammad Ferarri. (Foto:Dok PSSI)

Bola.com, Tashkent - Timnas Indonesia U-20 bersiaga. Tim berjulukan Garuda Nusantara itu kemungkinan akan digempur Suriah di Piala Asia U-20 2023.

Timnas Indonesia U-20 bakal meladeni perlawanan Suriah dalam laga kedua Grup A Piala Asia U-20 2023 di Lokomotiv Stadium, Tashkent pada Sabtu (4/3/2023) malam WIB.

Advertisement

Timnas Indonesia U-20 dan Suriah menjadi tim pesakitan di Grup A Piala Asia U-20 2023. Keduanya sama-sama menelan kekalahan dalam partai pertama.

Garuda Nusantara dibekuk Timnas Irak U-20 0-2 pada 1 Maret 2023, sementara Suriah keok dua gol tanpa balas dari tuan rumah Timnas Uzbekistan U-20 dalam hari yang sama.

2 dari 5 halaman

Prediksi Shin Tae-yong

Pelatih Timnas Indonesia U-20, Shin Tae-yong, memimpin sesi latihan jelang laga melawan Suriah pada matchday kedua Grup A Piala Asia U-20 2023 di Uzbekistan, Jumat (3/3/2023). (Dok. PSSI)

Pelatih Timnas Indonesia U-20, Shin Tae-yong memperdiksi Suriah akan menyerang total ketika berhadapan dengan Muhammad Ferarri dkk.

"Suriah memang kalah dari Uzbekistan. Pastinya, mereka bakal cenderung menyerang melawan Timnas Indonesia U-20," ujar Shin Tae-yong.

3 dari 5 halaman

Ungkapan Shin Tae-yong

Pelatih Timnas Indonesia U-20, Shin Tae-yong memberikna instruksi kepada para pemainnya saat menghadapi Irak U-20 pada laga matchday pertama Grup A Piala Asia U-20 2023 di Lokomotiv Stadium, Tashkent, Uzbekistan, Rabu (1/3/2023). (the-afc.com)

"Dengan serangan Suriah, kami harus bisa bertahan lebih baik apalagi kami tidak boleh melakukan kesalahan yang berisiko," jelas Shin Tae-yong.

"Selain itu, penyelesaian akhir juga mesti lebih baik. Kami wajib bisa memanfaatkan peluang agar pertandingan berjalan lancar sesuai harapan kami," ungkapnya.

4 dari 5 halaman

Menang atau Pulang

Saat ini, Timnas Indonesia U-20 berada di dasar klasemen Grup A Piala Asia U-20 2023 dengan nihil poin dari satu partai, sedangkan Suriah di posisi ketiga lewat catatan yang sama.

Kemenangan akan membuat peluang Timnas Indonesia U-20 untuk lolos ke babak perempat final Piala Asia U-20 2023 kembali terbuka, sedangkan kekalahan dapat mengantar menuju kepulangan.

5 dari 5 halaman

23 Pemain Timnas Indonesia U-20 di Piala Asia U-20 2023

Kiper: Cahya Supriadi, Daffa Fasya, Aditya Arya Nugraha

Bek: Sulthan Zaky, Marcell Januar, Muhammad Ferarri, Kakang Rudianto, Frengky Missa, Brandon Scheunemann

Gelandang: Ferdiansyah Cecep, Arkhan Fikri, Resa Aditya, Achmad Maulana Syarif, Dimas Juliono, Robi Darwis, Dony Tri Pamungkas, Alfriyanto Nico, Hugo Samir, Dzaky Asraf

Penyerang: Hokky Caraka, Ronaldo Kwateh, Rabbani Tasnim, Ginanjar Wahyu

Berita Terkait