Bola.com, Tashkent - Pelatih Timnas Indonesia U-20, Shin Tae-yong kembali mengingatkan suporter tidak kecewa dengan penampilan Arkhan Fikri dkk. di Piala Asia U-20 2023.
Timnas Indonesia U-20 memulai Piala Asia U-20 2023 dengan terseok-seok. Tim berjulukan Garuda Nusantara itu takluk 0-2 dari sepuluh pemain Irak U-20 dalam partai pertama Grup A.
Shin Tae-yong berdalih kekuatan Timnas Indonesia U-20 tidak lengkap di Piala Asia U-20 2023. Tim Garuda Nusantara kehilangan Marselino Ferdinan.
Selain itu, Shin Tae-yong juga belum bisa memanggil tiga pemain keturunan yang masih menjalani proses naturalisasi. Ketiganya adalah Justin Hubner, Ivar Jenner, dan Rafael Struick.
Permintaan Shin Tae-yong
Terdekat, Timnas Indonesia U-20 bakal melawan Timnas Suriah U-20 dalam laga kedua Grup A Piala Asia U-20 2023 di Lokomotiv Stadium, Tashkent pada Sabtu (4/3/2023) malam WIB.
Garuda Nusantara perlu mengalahkan Suriah untuk membuka jalan lolos ke babak perempat final Piala Asia U-20 2023. Jika gagal, Timnas Indonesia U-20 terancam tersingkir lebih awal.
"Jadi, skuad Timnas Indonesia U-20 belum full team. Tolong jangan kecewa dengan permainan para pemain," ujar Shin Tae-yong.
Jaminan buat Piala Dunia U-20 2023
Persiapan Timnas Indonesia U-20 untuk Piala Asia U-20 2023 memang mengalami beberapa kendala. Shin Tae-yong kerap kesulitan memanggil pemain dari klub.
Shin Tae-yong menjamin bahwa Timnas Indonesia U-20 bakal mencapai peak performance di Piala Dunia U-20 2023 ketika Marselino dan tiga pemain keturunan sudah bisa bergabung.
"Pada Mei 2023, Timnas Indonesia U-20 akan full team dan lebih baik permainannya. Mohon dukungan kepada para pemain," ungkap Shin Tae-yong.
Lapangan Buruk Bikin Zanadin Fariz Cedera Lagi
Shin Tae-yong juga bercerita terkait pencoretan Zanadin Fariz dari Timnas Indonesia U-20. Cedera gelandang asal Persis Solo itu kambuh akibat lapangan yang buruk di Uzbekistan.
Shin Tae-yong terpaksa melakukan pemanggilan darurat terhadap Brandon Scheunemann untuk menggantikan Zanadin ketika Piala Asia U-20 2023 telah dimulai.
"Zanadin sudah cedera di Jakarta. Awalnya, tidak ada masalah dan dibawa ke Uzbekistan. Kami mendapatkan lapangan yang kurang baik sehingga dia kembali cedera," terang Shin Tae-yong.
23 Pemain Timnas Indonesia U-20 di Piala Asia U-20 2023
Kiper: Cahya Supriadi, Daffa Fasya, Aditya Arya Nugraha
Bek: Sulthan Zaky, Marcell Januar, Muhammad Ferarri, Kakang Rudianto, Frengky Missa, Brandon Scheunemann
Gelandang: Ferdiansyah Cecep, Arkhan Fikri, Resa Aditya, Achmad Maulana Syarif, Dimas Juliono, Robi Darwis, Dony Tri Pamungkas, Alfriyanto Nico, Hugo Samir, Dzaky Asraf
Penyerang: Hokky Caraka, Ronaldo Kwateh, Rabbani Tasnim, Ginanjar Wahyu
Baca Juga
Piala AFF 2024: Pemain Bali United Dicoret Jelang TC Timnas Indonesia, Stefano Cugurra Teco Pasang Badan
Shin Tae-yong Hanya Pertahankan 8 Pemain Timnas Indonesia di Kualifikasi Piala Dunia 2026 ke Piala AFF 2024, Sisanya U-22 dan U-20
Arkhan Kaka dan 4 Anak Buah Indra Sjafri Dipromosikan Shin Tae-yong ke Timnas Indonesia untuk Piala AFF 2024, Ini Nama-namanya