Bola.com, Jakarta - Hasil undian perempat final Liga Europa 2022/2023 mempertemukan Manchester United (MU) dengan Sevilla. Laga ini dipastikan akan seru.
Pasalnya Sevilla adalah tim dengan gelar juara Liga Europa terbanyak sepanjang sejarah dengan raihan enam trofi.
Di sisi lain, ini merupakan kali ketiga MU berhadapan dengan tim asal Spanyol. Di babak playoff mereka jumpa Barcelona dan melawan Real Betis di babak 16 besar.
Namun melihat rapor pertemuan, Sevilla sangat dominan atas MU. Tercatat dari tiga pertemuan, MU tidak pernah menang.
Erik Ten Hag Belum Kantongi Detail Kekuatan Sevilla
Terbaru pada semifinal Liga Europa 2019/2020, Sevilla sukses mengalahkan MU dengan skor 2-1.
Lalu pada babak 16 besar Liga Champions musim 2017/2018, Sevilla unggul agregat 2-1. Rinciannya Sevilla menang 2-1 saat main di Old Trafford. Lalu saat bermain di kandang, Sevilla bermain imbang 0-0.
Menariknya Manajer MU, Erik Ten Hag membuat pengakuan bahwa dirinya belum mengantongi detail kekuatan Sevilla.
Komentar Erik Ten Hag
"Saya tidak tahu Sevilla secara detail," kata Erik Ten Hag pada sesi konferensi pers jelang pertandingan kontra Fulham di Piala FA.
"Yang pasti semua lawan yang ada di perempat final Liga Europa ini kuat dan Anda harus memainkan sepak bola terbaik Anda jika ingin lolos," lanjutnya.
Erik Ten Hag pun memastikan dirinya belum akan fokus ke pertandingan melawan Sevilla.
"Pertama kami memiliki jeda internasional dan kemudian tiga pertandingan Premier League, jadi tidak ada banyak waktu untuk fokus langsung kepada Sevilla," ungkap eks pelatih Ajax itu.
Baca Juga
Foto: Aksi Memukau Amad Diallo saat Membawa MU Bungkam PAOK di Liga Europa, Bayar Tunai Kepercayaan Pelatih
Imbang Vs Union Saint-Gilloise di Liga Europa, Awan Gelap Masih Menaungi AS Roma: Sang Pelatih Akui Ada Ketegangan
MU Baik-baik Saja Kok Bareng Ruud van Nistelrooy, Terlalu Cepat Pilih Ruben Amorim? Ini Pendapat Andre Onana