Liga Inggris: Abdoulaye Doucoure Selalu Bahagia Ketika Ramadan Tiba

oleh Hery Kurniawan diperbarui 23 Mar 2023, 14:30 WIB
Pemain Everton Idrissa Gueye (kanan) dan Abdoulaye Doucoure merayakan kemenangan atas Arsenal pada pertandingan sepak bola Liga Inggris di Goodison Park, Liverpool, Inggris, 4 Februari 2023. Everton mengalahkan Arsenal dengan skor 1-0. (AP Photo/Jon Super)

Bola.com, Liverpool - Umat Islam di seluruh penjuru dunia sedang menyambut datangnya Ramadan. Tak terkecuali para pemain sepak bola yang berlaga di liga top Eropa.

Abdoulaye Doucoure adalah satu di antaranya. Gelandang milik klub Inggris, Everton itu mengaku selalu bahagia ketika Ramadan tiba. Meski Doucoure juga mengaku kerap kesulitan menjalani sepak bola di tengah bulan suci bagi umat Islam tersebut.

Advertisement

"Saya selalu senang dengan datangnya Ramadan. Terkadang bermain sepak bola menjadi sulit, apalagi kalau Ramadan datang di musim panas," ujar Abdoulaye Doucoure kepada BBC Sports.

Meski demikian, Doucoure mengaku tetap bersyukur. Selama ini pemain asal Mali itu tak pernah merasakan masalah ketika harus berlatih atau bermain dengan keras selama Ramadan.

"Saya beruntung berlatih pada Ramadan, dan tidak pernah ada masalah dengan kondisi fisik saya, saya bersyukur," katanya.

2 dari 5 halaman

Agama yang Paling Penting

Abdoulaye Doucoure. Pemain asal Prancis yang kini memasuki musim keduanya bersama Everton ini dilahirkan pada 1 Januari 1993. Di bawah arahan Rafael Benitz, musim ini ia telah tampil memperkuat The Toffees dalam 14 laga di semua ajang dengan torehan 2 gol dan 4 assist. (AFP/Oli Scarff)

Abdoulaye Doucoure adalah pemain yang cukup religius. Pemain berusia 30 tahun itu bahkan menyebut Islam sebagai hal yang paling penting dalam dirinya.

"Agama saya adalah yang paling penting dalam hidup saya. Saya menempatkan agama di posisi pertama, lalu diikuti pekerjaan," ujarnya.

Mantan pemain Watford itu kemudian berbicara mengenai keseimbangan yang harus dilakukan oleh umat manusia. Yakni harus tetap bekerja dan tanpa meninggalkan kehidupan beragama.

"Kita bisa menjalani keduanya, dan saya senang dengan itu," jelas Doucoure.

3 dari 5 halaman

Selalu Berdoa

Gelandang Liverpool, Thiago berebut bola udara dengan pemain Everton, Abdoulaye Doucoure selama pertandingan pertandingan lanjutan Liga Inggris di stadion Anfield di Liverpool, Inggris, Minggu (24/4/2022). Liverpool menang atas Everton dengan skor 2-0. (AP Photo/Jon Super)

Abdoulaye Doucoure pun mengungkapkan satu ritual menarik yang selalu ia lakukan sebelum menjalani pertandingan. Ia selalu berdoa dan memohon hasil terbaik dari Tuhan.

"Saya selalu berdoa, selalu berdoa agar Allah membantu kami dalam pertandingan. Tanpa keyakinan saya, saya tidak akan berada di posisi ini hari ini," katanya.

Doucoure lahir dan besar di pinggiran Paris dari orang tua yang berasal dari Mali. Ia pindah ke Inggris pada musim panas 2016 untuk bergabung dengan Watford dari Rennes.

Pada musim panas 2020, Watford harus terdegradasi. Hal itu membuat Doucoure bergabung dengan Everton dengan harga 20 juta paun.

4 dari 5 halaman

Jadwal Pertandingan Everton Selama Ramadan 2023

Kejutan dibuat Everton yang kini ditangani pelatih anyar Sean Dyche pada pekan ke-22 Liga Inggris 2022/2023 saat menjamu Sang pemuncak klasemen sementara Arsenal di Goodison Park, Sabtu (4/2/2023) malam WIB. Dalam laga debutnya, pelatih yang sebelumnya membesut Burnley ini mampu memimpin pasukannya menghentikan rentetan tak terkalahkan Arsenal dalam 13 laga di Liga Inggris dengan kemenangan tipis 1-0. Gol kemenangan The Toffees yang sekaligus mendongkrak posisi Everton dari zona degradasi dicetak oleh James Tarkowski pada menit ke-60 lewat sundulan kepala memanfaatkan umpan sepak pojok Dwight McNeill. (AP Photo/Jon Super)
  • Everton Vs Tottenham (4/4/2023)
  • Manchester United Vs Everton (8/4/2023)
  • Everton Vs Fulham (15/4/2023)
  • Crystal Palace Vs Fulham (22/4/2023)
5 dari 5 halaman

Persaingan di Premier League 2022/2023