Liga Inggris: Untuk Permanenkan Joao Felix, Chelsea Disarankan Tumbalkan Pulisic dan Mount

oleh Gregah Nurikhsani diperbarui 24 Mar 2023, 10:15 WIB
Pemain Chlesea, Joao Felix saat laga pekan ke-28 Liga Inggris 2022/2023 melawan Everton di Stamford Bridge, London, Minggu (19/03/2023) WIB. Laga berakhir dengan skor imbang 2-2. (AFP/Glyn Kirk)

Bola.com, Jakarta - Eks bek Chelsea, Frank Leboeuf, menyarankan pada The Blues agar mendepak Christian Pulisic dan Mason Mount untuk mendanai perekrutan Joao Felix.

Chelsea memboyong banyak pemain pada musim 2022/2023 ini. Salah satu di antaranya adalah Joao Felix, yang dipinjam dari Atletico Madrid pada Januari 2023 kemarin.

Advertisement

Ia datang dengan status pinjaman murni. Chelsea tak punya opsi untuk mempermanenkan jasa pemain Portugal tersebut di akhir musim.

Namun demikian, Chelsea masih punya peluang merekrutnya di akhir musim nanti. Tapi mereka kemungkinan besar harus berani merogoh kantongnya dalam-dalam lagi.

2 dari 7 halaman

Leboeuf Terkesan pada Felix

Lazimnya sebuah klub hanya akan menanggung gaji dari seorang pemain berstatus pinjaman tanpa harus mengeluarkan biaya peminjaman kepada klub pemilik sang pemain. Namun ada kalanya klub peminjam mematok biaya peminjaman saat negosiaisi berlangsung. Seperti yang terjadi pada beberapa pemain di musim 2022/2023 ini, perpindahannya yang hanya sementara dengan status pinjaman namun disertai pula dengan biaya peminjaman yang ditanggung klub peminjam. Berikut deretan 5 pemain dengan biaya pinjaman termahal pada musim 2022/2023. (AP Photo/Alastair Grant)

Joao Felix sempat membuka petualannya di Chelsea dengan kartu merah. Namun setelah itu ia menunjukkan performa yang ciamik.

Sejauh ini ia sudah menciptakan dua gol dan sembilan laga. Penampilan Felix pun membuat Frank Leboeuf terkesan.

“Joao Felix adalah pemain hebat. STumbalkan Pulisic dan MountTumbalkan Pulisic dan Mountaya pikir ia pemain paling berbahaya, pemain paling menghibur, pemain paling artistik di Chelsea saat ini," pujinya pada ESPN.

"Ia juga cukup konsisten. Hampir setiap laga ia menciptakan sesuatu," sambung Leboeuf.

3 dari 7 halaman

Tumbalkan Pulisic dan Mount

Christian Pulisic - Sering dihantam badai cedera membuat pemain berusia 23 tahun itu jarang terlihat di atas lapangan musim ini. Pemain asal Amerika Serikat itu baru dimainkan sebanyak empat kali dengan catatan 180 menit. (AFP/Jonathan Nackstrand)

Musim panas 2023 nanti, Chelsea kemungkinan akan melepas beberapa pemainnya. Di antaranya adalah Christian Pulisic dan Mason Mount.

Frank Leboeuf pun mendukung Chelsea melego kedua pemain tersebut. Ia mengatakan uang penjualannya nanti bisa dimanfaatkan untuk menebus Joao Felix dari Atletico Madrid.

"Semoga Chelsea bisa menjual beberapa pemain – mungkin Pulisic dan Mount – dan kemudian bisa mendapatkan Felix secara permanen. Itu akan membutuhkan banyak uang," ujarnya.

"Itulah satu-satunya kekhawatiran bagi pemiliknya. Tetapi dalam hal pemain sepak bola, saya akan mengontraknya," seru Leboeuf.

4 dari 7 halaman

Felix Ingin Bertahan di Chelsea

Penyerang Chelsea, Joao Felix, berduel dengan bek West Ham United, Nayef Aguerd, pada laga pekan ke-23 Premier League 2022/2023 yang digelar di London Stadium, Sabtu (11/2/2023) malam WIB. (AFP/Ian Kington)

Joao Felix sebelumnya mengakui ia sudah tak nyaman lagi di Atletico Madrid. Ia ingin mencari klub yang bisa mengakomodir gaya bermainnya.

Setelah itu muncul kabar bahwa Felix ingin bertahan di Chelsea. Ia berharap The Blues mempermanenkan jasanya musim depan.

Di sisi lain Chelsea juga disebut siap mempermanenkan Felix. Tapi kabarnya mereka butuh dana sekitar 100 juta pounds untuk merekrutnya.

5 dari 7 halaman

Jadwal Chelsea Berikutnya

Pertandingan: Chelsea vs Aston Villa

Stadion: Stamford Bridge

Hari: Sabtu, 1 April 2023

Kickoff: 23.30 WIB

 

Sumber: ESPN

Disadur dari: Bola.net (Dimas Ardi Prasetya, 23/3/2023)

6 dari 7 halaman

Posisi Chelsea saat Ini