Aksi Kontroversial Lautaro Martinez saat Argentina Pesta Juara Piala Dunia: Pimpin Hening Cipta untuk Prancis dan Brasil

oleh Wiwig Prayugi diperbarui 24 Mar 2023, 11:30 WIB
Pada menit ke-78, berawal dari tendangan bebas Messi yang membentur tiang, bola liar kemudian dikuasai Leandro Paredes. Gelandang Juventus itu mengumpan kepada Almada yang menyelesaikan peluang dengan tembakan dari jarak dekat. (AP Photo/Natacha Pisarenko)

Bola.com, Buenos Aires - Timnas Argentina mengulang pesta juara Piala Dunia 2022 saat uji coba melawan Panama di Stadion Monumental, Buenos Aires, Jumat (24/3/2023) pagi WIB. Argentina menang 2-0 dalam uji coba itu.

Tapi ada satu momen yang cukup kontroversial. Seperti mengulang kontroversi di Qatar, Lautaro Martinez memimpin sesi 'a minute of silence' untuk Brasil dan Prancis. Momen tersebut terjadi usai laga uji coba antara Timnas Argentina lawan Panama.

Advertisement

Lautaro Martinez memimpin chant bersama para pemain dan fans Timnas Argentina.

Di tengah gemuruh dan kemeriahan yang tercipta, Lautaro kemudian memimpin sesi 'minute of silence' atau mengheningkan cipta untuk Brasil dan Prancis.

2 dari 4 halaman

Ngejek Prancis

Argentina menang 2-0 atas Panama dalam uji coba di di Stadion Monumental, Buenos Aires, Jumat (24/3/2023) pagi WIB. (AP/Natacha Pisarenko)

Para pemain Argentina terdiam untuk sejenak. Begitu juga dengan fans yang ada di tribune. Namun, setelah Lautaro menyebut kata Brasil dan Prancis, mereka segera bersorak dan berjingkrak lagi.

Apa yang terjadi usai laga Argentina vs Panama bisa berdampak pada masa depan Lionel Messi di PSG. Sebab, yang disinggung oleh pemain Argentina adalah Prancis, negara tempat Messi kini bermain pada level klub.

Messi sempat menunjukkan ekspresi datar saat Lautaro menyebut nama Prancis. Akan tetapi, La Pulga tertawa dan ikut dalam suasana.

3 dari 4 halaman

Bahaya buat Messi

Lionel Messi dan rekan setimnya mengangkat trofi Piala Dunia saat merayakan kemenangan Argentina atas Panama pada pertandingan laga persahabatan di Stadion Monumental, Buenos Aires, Argentina, Kamis (23/3/2023). (AP Photo/Natacha Pisarenko)

Momen itu bisa menjadi masalah yang pelik bagi Messi. Sebab, hubungan Messi dengan Ultras PSG tidak baik-baik saja. Messi mendapat cemooh pada laga terakhir PSG, ketika kalah dari Rennes. Messi bahkan tak ikut memberi tepuk tangan pada fans dan langsung masuk ke ruang ganti.

Terlepas dari kejadian 'minute of silence', laga Argentina vs Panama punya arti yang sangat spesial bagi Lionel Messi. Pasalnya, Messi disambut dengan sangat meriah oleh fans Argentina dan mendapat rasa cinta yang sangat besar.

Bukan hanya bagi Messi, ini juga momen spesial bagi keluarga Messi. Istri dan ketiga anak Messi terlibat dalam sesi perayaan.

4 dari 4 halaman

Laga Sulit

Walau level Panama berada di bawah, La Celeste tidak mendapat kemenangan yang mudah. Argentina baru mencetak gol pada menit ke-78 lewat Thiago Almada. Lalu, satu menit sebelum waktu normal usai, Messi mencetak gol kedua.

Laga melawan Panama ditutup dengan seremoni atas sukses pasukan Lionel Scaloni menjadi juara Piala Dunia 2022 Qatar.

 

Disadur dari: Bola.net (Asad Arifin, 24/3/2023)

Berita Terkait