3 Negara yang Paling Siap Gantikan Indonesia Jadi Tuan Rumah Piala Dunia U-20 2023: Peru, Argentina, dan Qatar?

oleh Yus Mei Sawitri diperbarui 27 Mar 2023, 10:50 WIB
Piala Dunia U-20 - Stadion Utama Gelora Bung Karno (Bola.com/Decika Fatmawaty)

Bola.com, Jakarta - Nasib Indonesia sebagai tuan rumah Piala Dunia U-20 2023 terancam. Indonesia mendapat kabar buruk setelah FIFA membatalkan drawing babak penyisihan Piala Dunia U-20 2023 di Bali, yang awalnya digelar pada 31 Maret 2023. 

Anggota Komite Eksekutif (Exco) PSSI, Arya Sinulingga, memberikan keterangan pers terkait pembatalan drawing Piala Dunia U-20 2023 di Kantor PSSI, GBK Arena, Jakarta Pusat pada Minggu (26/3/2023) sore WIB.

Advertisement

"Mengenai kapan waktu drawing dan di mana nantinya, kami masih belum dapat informasi dari FIFA," ujar Arya Sinulingga.

Ia khawatir Indonesia akan dikucilkan dari sepak bola internasional jika batal menjadi tuan rumah Piala Dunia U-20 2023. 

Arya Sinulingga menuturkan keputusan itu murni berasal dari FIFA. Ia dan pihaknya memaklumi kejadian ini lantaran sebelumnya ada penolakan daru Gubernur Provinsi Bali, I Wayan Koster, terkait kedatangan Israel pada official drawing dan juga putaran final nanti di Pulau Dewata.

Nasib Indonesia sebagai tuan rumah Piala Dunia U-20 2023 masih belum aman. Siapakah, negara yang paling siap menggantikan jika FIFA membatalkan Indonesia sebagai tuan rumah? 

2 dari 4 halaman

1. Argentina

Ilustrasi - Piala Dunia U-20 (Bola.com/Decika Fatmawaty)

Negara pertama yang dinilai siap menggelar Piala Dunia U-20 2023 adalah Argentina. Apalagi, Argentina memang tertarik. Menjadi tuan rumah bisa menjadi tiket bagi mereka tampil di ajang tersebut, karena Argentina gagal lolos kualifikasi. 

Federasi Sepak Bola Argentina (AFA) dikabarkan segera mengirim proposal resmi ke FIFA untuk menggantikan Indonesia menjadi tuan rumah Piala Dunia U-20 2023.

AFA merespons setelah terjadi polemik di Indonesia berkaitan dengan keterlibatan Timnas Israel U-20. 

Kurang dari dua bulan sebelum tanggal dimulainya Piala Dunia U-20 di Indonesia, di mana Timnas Argentina gagal lolos setelah tampil lemah di Amerika Selatan, ada ketidakpastian setelah FIFA membatalkan pengundian karena masalah politik," tulis media Argentina, TyC Sports, Senin (27/3/2023) pagi WIB.

Dalam konteks ini, Asosiasi Sepak Bola Argentina mengusulkan sebagai tempat baru untuk turnamen tersebut, jika Indonesia secara definitif ditarik," lanjut mereka.

Menurut TyC Sports, ada dua alasan kuat mengapa Argentina tiba-tiba ingin menjadi tuan rumah opsional di Piala Dunia U-20.

Pertama, dengan menjadi host, Timnas Argentina U-20 otomatis akan lolos. Alejandro Garnacho dkk. gagal lolos kualifikasi.

"Pertama-tama, itu akan memberi tim U-20 kesempatan untuk berpartisipasi dalam turnamen dengan hak yang dijamin oleh semua penyelenggara turnamen FIFA," tulis TyC.

Tapi selain itu, ini bisa menjadi ajang untuk memikirkan pencalonan di Piala Dunia 2030. 

 

3 dari 4 halaman

2. Qatar

Piala Dunia U-20 - Stadion-stadion Venue Piala Dunia U-20 2023 (Bola.com/Decika Fatmawaty)

Qatar juga bisa menjadi calon kuat untuk menggantikan Indonesia sebagai tuan rumah Piala Dunia U-20. Kapasitas Qatar sebagai tuan rumah turnamen besar tidak perlu diragukan, karena baru saja sukses menyelenggarakan Piala Dunia 2022. 

Secara insfrastruktur Qatar juga sangat siap. Mereka punya stadion-stadion berkualitas yang langsung bisa dipakai. Jadi, menggelar Piala Dunia U-20 2023 tidak akan jadi masalah bagi Qatar. 

Selain itu, Qatar juga akan menjadi tuan rumah Piala Asia 2023 yang  digelar pada Januari tahun depan. 

 

4 dari 4 halaman

3. Peru

Negara terakhir yang juga siap menjadi tuan rumah Piala Dunia U-20 2023 adalah Peru. Peru secara infrastruktur juga siap karena akan menjadi tuan rumah Piala Dunia U-17 pada November 2023. 

Selain itu, Peru juga ikut bidding untuk menjadi tuan rumah Piala Dunia U-20 2023. Saat itu, Peru dan Brasil menjadi pesaing Indonesia sebagai calon tuan rumah.  Namun, FIFA akhirnya memilih Indonesia menjadi tuan rumah Piala Dunia U-20 2023. 

Sejauh ini belum ada kabar Peru mengajukan diri menjadi pengganti Indonesia untuk menjadi tuan rumah Piala Dunia U-20. Namun, jika mereka mengajukan diri, peluang dipilih cukup besar. 

 

Berita Terkait