Bikin Kaget fans Manchester United, Ini Aksi Cepat Investor Qatar pada Bursa Transfer

oleh Choki Sihotang diperbarui 29 Mar 2023, 12:07 WIB
Jude Bellingham tertindih pemain lawan pada pertandingan Augsburg vs Dortmund (AFP)

Bola.com, Jakarta - Manchester United tengah jadi rebutan. Selain Sir Jim Ratcliffe, Investor asal Qatar juga bernafsu mengambil alih kepemilikan Setan Merah dari keluarga Glazer.

Sebelumnya, keluarga Glazer siap melepas klub yang mereka kuasai sejak 2005. Syaratnya tergolong tak mudah, yakni pihak peminat tak terlalu rewel dengan harga yang mereka patok, yakni enam miliar poundsterling atau Rp 109,3 triliun.

Advertisement

Nilai sebesar itu belum termasuk biaya ekstra. Mereka meminta tambahan sebesar dua miliar poundsterling atau Rp 36,4 triliun untuk merenovasi Old Trafford.

 

2 dari 4 halaman

MU Ngebet

Jika pada akhirnya investor asal Qatar mengamini semua permintaan keluarga Glazer, jurus maut pertama akan mereka keluarkan pada bursa transfer. Yup, sang calon pemodal anyar akan secepatnya memboyong gelandang cemerlang Borussia Dortmund, Jude Bellingham.

FootballInsider merilis, sang calon pembeli merupakan penggemar berat Bellingham. Oleh karena itulah, perekrutan gelandang berusia 19 tahun itu sebagai prioritas di jendela transfer mendatang.

Tapi niat guna mendaratkan Bellingham ke Old Trafford sepertinya tak akan berjalan mulus. Soalnya, bintang muda Inggris tersebut juga dikaitkan dengan klub beken lainnya seperti Liverpool, Manchester City, dan raksasa Spanyol, Real Madrid.

 

3 dari 4 halaman

Calon Lawan MU

Pemain Borussia Dortmund, Jude Bellingham, saat melawan Augsburg pada laga Bundesliga (22/1/2023). Penyerang Dortmund berusia 19 tahun ini punya harga selangit, yakni 110 juta pounds. Namun besarnya banderol Jude Bellingham justru membuat klub-klub besar semakin gencar mengincar tanda-tangannya. (AFP/Ina Fassbender)

Apalagi, kapten Liverpool, Jordan Henderson baru-baru ini menyatakan Anfield Gank butuh sosok playmaker sekaliber Bellingham. Namun, investor asal Qatar yang dipentolin Sheikh Jassim, akan memberikan kejutan besar kepada pelatih Erik ten Hag dan fans, yakni menggaet Bellingham dari Dortmund.

MU memang sudah lama ingin menculik Bellingham. Hanya saja, keinginan tersebut tak pernah terealisasi. Kini, kans untuk memiliki Bellingham terbuka lebar setelah calon investor asal Qatar memastikan para penggemar tak akan kecewa lagi. Mantap!

Sumber: Footballtransfers

4 dari 4 halaman

Masih Bisa Mengejar Arsenal, MU?

Berita Terkait