Bola.com, Manchester - Marcus Rashford dikabarkan meminta kenaikan gaji yang mencapai hingga 500 ribu poundsterling (Rp 9 miliar) per pekan, kepada Manchester United. Namun, Rashford membantah kabar tersebut.
Saat ini, striker Timnas Inggris itu tengah membicarakan negosiasi kontrak baru dengan MU. Menurut salah satu laporan, Marcus Rashford meminta gaji tinggi.
Rasionalisasi permintaan gaji tinggi dari pemain berusia 25 tahun itu adalah karena performanya. Musim ini, dia telah mencetak 27 gol dari 44 pertandingan di seluruh kompetisi.
Manchester United dilaporkan keberatan dengan gaji tinggi yang diminta Marcus Rashford. Oleh karena itu, pembahasan tersebut diklaim sedang jalan di tempat.
Dibantah Langsung
Seiring dengan beredarnya laporan tersebut, Rashford angkat suara melalui akun Twitter pribadinya. Marcus Rashford membantah rumor yang muncul.
"Ini benar-benar tidak masuk akal. Klub dan saya sejauh ini sangat menghormati satu sama lain dan selamanya akan terus begitu," tulisnya.
"Fokus saya sekarang adalah menuntaskan musim ini sebaik mungkin di liga. Jika memungkinkan, memenangkan trofi lagi," tambah pemain bernomor punggung 10 di Manchester United itu.
Tunggu Akhir Musim
Kontrak Rashford dikabarkan akan berakhir pada 30 Juni 2024. Tidak heran banyak klub yang akan mengejarnya pada musim panas 2023.
Manchester United sudah bersiap dengan situasi tersebut. Pembahasan kontrak baru telah dilakukan berbulan-bulan sebelumnya.
Menurut laporan ESPN, kedua belah pihak kini percaya diri akan mencapai kesepakatan yang mungkin akan terlaksana pada akhir musim 2022/2023.
Jadwal Berikutnya Manchester United
Pekan ke-29 Premier League
Newcastle United Vs Manchester United
- Stadion: St. James' Park
- Hari: Minggu, 2 April 2023
- Kick-off: pukul 22.30 WIB
- Live streaming: Vidio
Sumber: ESPN
Disadur dari: Bola.net (Abdi Rafi Akmal/Published: 30/3/2023)
Baca Juga
Ruben Amorim Keluhkan Sorotan Media: Lebih Banyak Wawancara di Man Utd dalam Seminggu Dibanding 4 Tahun di Sporting
Ruben Amorim Akui Joshua Zirkzee Frustrasi saat MU Imbang Vs Ipswich Town: Jujur Kami Khawatir
Liga Inggris: Timnya Imbangi MU, Manajer Ipswich Town Mengaku Sempat Kegocek Ruben Amorim