Luis Milla: Duel Persija Vs Persib di BRI Liga 1 Laga Klasik dan Spesial

oleh Erwin Snaz diperbarui 30 Mar 2023, 21:30 WIB
Cover Luis Milla Vs Thomas Doll (Bola.com/Bayu Kurniawan Santoso)

Bola.com, Bandung - Pelatih Persib Bandung, Luis Milla, optimistis dengan kesiapan pasukannya menghadapi Persija Jakarta pada laga tunda pekan ke-28 BRI Liga 1 2022/2023 di Stadion Patriot Candrabhaga, Jumat (31/3/2023).

Itu lantaran Persib memiliki waktu persiapan selama satu pekan. Menurut Milla, persiapan tujuh hari adalah waktu yang ideal untuk menghadapi pertandingan.

Advertisement

"Kami bisa tenang dan tidak terburu-buru dalam melakukan persiapan pertandigan nanti. Pemain bisa latihan dengan bagus dan rencananya kami bisa bertanding dengan maksimal," ujar Luis Milla di Graha Persib, Kamis (30/3/2023).

Apalagi, kata Luis Milla, Persib Bandung akan menghadapi Persija Jakarta yang memiliki materi pemain sangat bagus dan tentunya sulit dikalahkan.

 

2 dari 5 halaman

Kerap Dipanggil Timnas Indonesia

Pemain Persija Jakarta, Braif Fatari (kiri) berebut bola dengan pemain Persib Bandung, Marc Klok dalam laga pekan ke-12 BRI Liga 1 2021/2022 di Stadion Manahan, Solo, Sabtu (20/11/2021). (Bola.com/Bagaskara Lazuardi)

Seperti diketahui, Persija banyak dihuni pemain-pemain bintang. Tak heran jika pemain Persija Jakarta banyak yang mendapat panggilan membela Timnas Indonesia, baik senior ataupun U-20.

Oleh karena itu, Luis Milla menyebut duel Tim Maung Bandung versus Tim Macan Kemayoran bakal dinikmati suporter kedua kubu.

"Walaupun pelatih mereka kini berada dalam masalah, karena situasi banyak pemain yang dipanggil Timnas Indonesia," ucap Luis Milla.

"Tentu insan sepak bola di negara ini, suporter Persija maupun Persib akan menikmati jalannya pertandingan ini," tegas pelatih Persib Bandung asal Spanyol tersebut.

 

3 dari 5 halaman

Duel Klasik dan Spesial

Penyerang Persib Bandung, Ciro Alves ketika melawan Persija Jakarta di BRI Liga 1. (Foto PT LIB).

Diakui Milla, pertemuan Persib Bandung melawan Persija Jakarta merupakan laga klasik dan spesial. Jadi tak heran jika pertandingan melawan Persija amat penting.

"Jadi akan ada banyak motivasi dan saya merasa pemain sangat termotivasi pada pertandingan ini. Ini bukan hanya tentang tiga poin, tetapi juga untuk fans, karena ini akan menjadi laga spesial untuk Bobotoh," cetus Milla.

Bahkan, pelatih berusia 57 tahun tersebut berencana membuat para Bobotoh merasa semakin senang dengan Persib. Untuk itu, tiga poin kudu didapat David da Silva dkk. melawan Persija.

 

4 dari 5 halaman

Menikmati pertandingan

Persib Bandung kembali menjalani latihan di Stadion Siliwangi, Kota Bandung, Kamis (5/1/2023) sore untuk persiapan laga tunda melawan Persija Jakarta. (Bola.com/Erwin Snaz)

"Karena itu hasil terbaik menjadi hal yang sangat penting pada pertandingan big match ini, dan kami ingin menikmati pertandingan ini," imbuh Milla sambil mengakhiri.

Saat ini, Persija Jakarta selaku tuan rumah menempati posisi ketiga klasemen sementara BRI Liga 1 musim ini dengan raihan poin 54 hasil dari 30 pertandingan. Di sisi lain, Persib berada di posisi kedua dengan raihan poin 59.

5 dari 5 halaman

Simak Posisi Persija dan Persib di Bawah Ini:

Berita Terkait