Bola.com, Malang - Arema FC menjalani latihan di Stadion Gajayana, Kota Malang, sejak Senin (3/4/2023). Ini sekaligus momen melepas rindu para pemain dengan rumah sendiri. Karena dua bulan terakhir Arema menjadi tim musafir dengan menggunakan Stadion PTIK Jakarta Selatan sebagai kandang.
Saat latihan ada momen kocak yang terjadi di pengujung sesi. Setelah berlatih dengan guyuran hujan deras, beberapa pemain terlihat mandi di lapangan. Pelatih kiper Jarot Supriyadi dan para official sempat menyemprotkan air kepada para pemain yang ingin mandi di lapangan.
Teguh Amiruddin, Rendika Rama dan lainnya tampak bergantian membersihkan badannya. Ada yang membuka sebagian bajunya untuk membersihkan sisa lumpur dan pasir yang menempel.
Menghilangkan Kejenuhan
Tim pelatih melihat jika pemainnya mulai menghilangkan kejenuhan selama dua bulan di Jakarta sehingga suasana saat ini lebih cair.
“Bagaimana tidak cair suasananya karena sudah dua bulan kami tidak pulang ke Malang,” kata kiper Arema, Teguh Amiruddin.
Sebenarnya, program latihan Arema termasuk berat ketika dijalankan di bulan Ramadhan. Mereka latihan sore hari di bawah guyuran hujan deras. Selain itu, ada agenda ujicoba malam untuk tim cadangan.
Selanjutnya, latihan kembali berlangsung sore hari. Artinya, pemain lebih banyak latihan ketika dalam kondisi puasa.
Mes Lebih Banyak Penghuni
Ada yang berbeda saat skuat Arema kembali dari perantauan. Mes Arema kini lebih ramai. Lebih banyak pemain yang tinggal di sana. Ada Joko Susilo, Kevin Armedyah, Syaeful Anwar, Gian Zola, Ilham Udin Armaiyn, Andriyas Francisco dan beberapa tim pelatih.
Padahal biasanya mess Arema hanya ditempati segelintir pemain. Tapi kali ini pemain yang sebelumnya mengontrak rumah bersama keluarga memilih tinggal di mes karena anak dan istri pemain sudah pulang kampung sejak 2 bulan lalu.