Liga Inggris: Harry Kane Tidak Perpanjang Kontrak dengan Tottenham Hotspur, Yuk Bergerak MU!

oleh Benediktus Gerendo Pradigdo diperbarui 04 Apr 2023, 17:50 WIB
Harry Kane dari Tottenham melakukan selebrasi setelah mencetak gol pembuka pada pertandingan Liga Inggris antara Tottenham Hotspur vs Manchester City di Stadion Tottenham Hotspur di London, Minggu, 5 Februari 2023. (Foto AP / Kin Cheung)

Bola.com, Jakarta - Keinginan Manchester United (MU) untuk mendapatkan Harry Kane pada bursa transfer musim panas 2023 mulai terbuka. Striker Timnas Inggris itu dikabarkan sudah memutuskan untuk tidak memperbarui kontrak bersama Tottenham Hotspur.

Hampir satu dekade terakhir, Harry Kane menjadi striker yang ditakuti di Inggris. Ia konsisten mencetak banyak gol bagi Tottenham dalam beberapa tahun terakhir.

Advertisement

Berkat ketajamannya itu, MU naksir berat terhadap loyalis Tottenham Hotspur. The Red Devils berencana untuk memboyong Harry Kane ke Old Trafford pada musim panas nanti.

Football Insider mengklaim langkah MU untuk mendapatkan jasa Harry Kane makin terbuka lebar. Sang striker tidak mau memperpanjang kontraknya di Tottenham.

2 dari 5 halaman

Memutuskan Pergi

Striker Tottenham Hotspur Harry Kane. (AP Photo/Rui Vieira)

Menurut laporan tersebut, Harry Kane sudah memutuskan untuk pindah dari Tottenham pada musim panas nanti. Kane disebut pesimistis dengan kans Tottenham

Harry Kane menilai tim asal London utara itu tidak punya hasrat yang besar untuk menjadi juara.

Itulah mengapa Harry Kane menilai sudah saatnya ia pergi dari Tottenham dan bergabung dengan klub yang memiliki ambisi besar untuk menjadi juara.

3 dari 5 halaman

Perjudian Besar

Harry Kane bikin bingung bursa transfer karena masih bimbang untuk tinggalkan Tottenham Hotspur. Padahal MU sudah pasang target (AFP)

 

Menurut laporan tersebut, keputusan Harry Kane untuk tidak memperpanjang kontrak di Tottenham Hotspur menjadi perjudian besar bagi The Lilywhites.

Sementara di satu sisi, Tottenham sangat enggan melepaskan Harry Kane, terutama ke klub-klub Premier League. Namun, pada satu sisi, mereka akan kehilangan sang striker secara cuma-cuma pada musim depan.

Itulah mengapa Daniel Levy masih galau dengan situasi Harry Kane dan belum mengambil keputusan apakah menjual atau tetap memblokir kepindahan Harry Kane.

 

4 dari 5 halaman

Harga Selangit

Pemain Tottenham Hotspur, Harry Kane melakukan selebrasi setelah mencetak gol pembuka timnya ke gawang Manchester City pada laga pekan ke-22 Liga Inggris 2022/2023 di Tottenham Hotspur Stadium, London, Minggu (05/02/2023) malam WIB. Gol tersebut berhasil menobatkan dirinya menjadi top skor sepanjang masa Tottenham dengan koleksi 267 gol. (AFP/Adrian Dennis)

Laporan yang sama mengklaim Tottenham Hotspur bisa mengambil jalan tengah, yaitu menjual Harry Kane dengan harga yang sangat mahal.

Tim asal London utara itu dikabarkan hanya mau berpisah dengan sang striker jika ada tebusan sekitar 150 juta pound pada musim panas nanti.

Sumber: Football Insider

Disadur dari: Bola.net (Serafin Unus Pasi, published 4/4/2023)

5 dari 5 halaman

Persaingan di Premier League saat Ini

Berita Terkait