Bola.com, Gresik - Persija Jakarta menang 1-0 atas Persebaya Surabaya pada laga pekan ke-32 BRI Liga 1 di Stadion Gelora Joko Samudro, Gresik, Rabu (5/4/2023) malam WIB. Gol tunggal Persija dicetak Witan Sulaeman.
Berkat kemenangan tersebut, Tim Macan Kemayoran menyudahi tren minor kontra Tim Bajul Ijo. Sebelumnya, Persija Jakarta tak pernah menang dalam tujuh pertemuan terakhir kontra Persebaya Surabaya, dengan perincian tiga kekalahan dan empat hasil imbang.
Meraih tiga poin, Persija masih berada di tempat ketiga dengan 60 poin. Mereka Persib Bandung yang ada di urutan kedua dengan selisih dua poin.
Persija Jakarta masih bernafsu bersaing dengan Persib untuk memburu tiket berlaga di Piala AFC musim depan. Adapun Persebaya Surabaya menghuni peringkat delapan dengan raihan 45 poin.
Babak Pertama
Dari jalannya pertandingan, Persebaya Surabaya berinisiatif menyerang sejak menit awal. Pada menit ke-3, Tim Bajul Ijo punya peluang emas lewat tendangan Paulo Victor.
Namun kiper Persija Jakarta, Andritany Ardhiyasa, masih bisa menghalau bola hasil sepakan Victor dengan kakinya.
Masuk menit ke-5, serangan cepat Persija sukses berbuah gol. Firza Andhika yang menerima bola jauh Syahrian Abimanyu berhasil memberikan bola kepada Witan Sulaeman didalam kotak penalti. Tanpa kesulitan, Witan menjebol gawang Persebaya.
Tertinggal satu gol, Persebaya Surabaya coba mengejar. Sayangnya, serangan yang dibangun Tim Bajul Ijo masih mudah dipatahkan pertahanan Persija.
Persija Jakarta memperoleh peluang untuk menggandakan keunggulan pada menit ke-22. Kali ini lewat aksi individu Dony Tri Pamungkas.
Liukannya berhasil menipu tiga pemain yang membayangi. Dony berhasil melepaskan tendangan mendatar, tetapi masih bisa ditangkap Ernando Ari.
Hingga jeda, skor 1-0 keunggulan Pesija tetap bertahan.
Babak Kedua
Masuk paruh kedua, Persija membuka peluang lewat bola plessing Witan Sulaeman pada menit ke-54. Namun, bola yang mengarah ke sudut tiang jauh bisa ditepis Ernando.
Tak ingin dipermalukan dihadapan pendukung sendiri, Persebaya meningkatkan tempo pada pengujung babak kedua. Namun, Tim Bajul Ijo masih kewalahan menembus solidnya barisan belakang Persija Jakarta.
Sampai wasit meniupkan peluit berbunyi panjang, Persija menang 1-0 atas Persebaya Surabaya.
Susunan Pemain:
Persebaya Surabaya (4-3-3): Ernandi Ari (kiper); Arizky Wahyu, Arief Pamungkas, Leo Lelis, Alta Ballah (belakang); M. Hidayat, Alwi Slamat, Brilyan Aldama (tengah); Ahmad Nufiandani, Paulo Victor, M. Supriyadi (depan).
Pelatih: Aji Santoso
Persija Jakarta (3-4-3): Andritany Adhiyasa (kiper); Hansamu Yama, Ondrej Kudela, Hanif Sjahbandi (belakang); Rio Fahmi, Resky Fandi, Syahrian Abimanyu, Firza Andika (tengah); Dony Tri Pamungkas, Aji Kusuma, Witan Sulaeman (depan).
Pelatih: Thomas Doll
Baca Juga