Segera Jadi Manajer Chelsea hingga Akhir Musim Liga Inggris, Frank Lampard Boyong Ashley Cole

oleh Muhammad Adi Yaksa diperbarui 06 Apr 2023, 07:45 WIB
Ashley Cole. Bek asal Inggris ini meninggalkan Arsenal pada musim 2006/2007 menuju Chelsea. Pada musim 2009/2010 ia sukses meraih gelar Premier League bersama Chelsea setelah sebelumnya mampu meraih 2 gelar Premier League bersama Arsenal pada musim 2001/2002 dan 2003/2004. (AFP/Andrew Yates)

Bola.com, London - Frank Lampard telah menentukan para tangan kanannya jika jadi ditunjuk Chelsea sebagai manajer sementara hingga akhir musim Premier League 2022/2023. Siapa saja yang akan dibawanya?

Sejumlah media Inggris, termasuk The Athletic, mengabarkan bahwa Chelsea segera memilih Lampard untuk menjadi pelatih interim setelah memecat Graham Potter.

Advertisement

Chelsea belum akan mencari pengganti definitif untuk Potter yang didepak pada pekan lalu karena tim berjulukan The Blues ini memberikan kepercayaan kedua kepada Lampard.

Lampard pernah menangani Chelsea selama dua tahun pada 2019-2021. Namun, arsitek berusia 44 tahun itu ditendang karena manajemen tidak puas dengan pencapaian The Blues.

2 dari 5 halaman

3 Asisten Frank Lampard

Frank Lampard. Pelatih Everton asal Inggris berusia 44 tahun ini menempati posisi kelima sebagai pelatih termuda di Liga Inggris musim 2022/2023. Ia mulai menangani Everton pada 31 Januari 2022 menggantikan posisi pelatih caretaker saat itu, Duncan Ferguson yang hanya satu laga membesut The Toffees menggantikan Rafael Benitez. Sebelumnya Frank Lampard menjadi pelatih Chelsea sejak Juli 2019 hingga Januari 2021. Hingga 8 laga pada musim 2022/2023 ini Everton dibawanya menempati posisi ke-11 klasemen sementara dengan mengoleksi 10 poin dari hasil 2 kali menang, 4 kali imbang dan 2 kali kalah. (AFP/Oli Scarff)

Lampard sudah menyiapkan tiga asisten di Chelsea. Ketiganya adalah Ashley Cole, Joe Edwards, dan Chris Jones.

Ashley Cole adalah legenda Chelsea yang mencatatkan 337 penampilan untuk The Blues. Dia juga menjadi asisten Lampard ketika melatih Everton sebelum dipecat pada Januari 2023.

Karier kepelatih Ashley Cole baru seumur jagung. Sebelumnya, mantan bek sayap kiri berusia 42 tahun itu melatih tim junior Chelsea pada 2019-2022 dan asisten pelatih Timnas Inggris U-21 pada 2021.

3 dari 5 halaman

Periode Pertama Frank Lampard

Manajer Chelsea, Frank lampard, berjalan meninggalkan lapangan usai laga lanjutan Liga Inggris 2020/21 pekan ke-12 melawan Everton di Goodison Park Stadium, Sabtu (12/12/2020). Chelsea kalah 0-1 dari Everton. (AFP/Clive Brunskill/Pool)

Sementara, Edwards dan Jones telah setia kepada Lampard sewaktu ia masih memoles Chelsea dan Everton.

Lampard telah berada di tribune Stamford Bridge ketika Chelsea diimbangi Liverpool 0-0 dalam partai tunda pekan kedelapan Premier League pada Rabu (5/4/2023) dini hari WIB.

Pada periode pertamanya melatih Chelsea, Lampard memimpin dalam 84 pertandingan dengan perolehan 44 kemenangan, 15 seri, dan 25 kalah lewat rata-rata 1,75 poin.

4 dari 5 halaman

Peluang Debut

Debut Lampard bersama Chelsea berpeluang terjadi ketika menantang tuan rumah Wolverhampton Wanderers dalam pekan ke-30 Premier League di Molineux Stadium pada Sabtu (8/4/2023).

Sebelumnya, Chelsea disebut-sebut tengah membidik Luis Enrique dan Julian Nagelsmann sebagai penerus Potter. Namun, sikap The Blues justru berubah 180 derajat.

Sumber: The Athletic

5 dari 5 halaman

Posisi Chelsea di Premier League

Berita Terkait