Kata-Kata Frank Lampard Usai Ditunjuk Jadi Manajer Baru Chelsea: Keputusan Mudah, Janji Bawa The Blues Lebih Baik

oleh Aryo Atmaja diperbarui 06 Apr 2023, 21:30 WIB
Frank Lampard dikontrak sebagai pelatih kepala Everton hingga tahun 2024. The Toffees menunjuk mantan gelandang Timnas Inggris tersebut sebagai pelatih setelah memecat Rafael Benitez yang dianggap gagal mengangkat perfroma klub pada musim lalu. Kehadirannya untuk sementara membawa Everton berada di papan tengah klasemen Liga Inggris dengan raihan 10 poin. (AFP/Oli Scarff)

Bola.com, Jakarta - Teka-teki siapa yang bakal menjadi pengganti Graham Potter sebagai manajer Chelsea sudah terjawab. Adalah Frank Lampard yang menjadi penerusnya sampai akhir musim nanti.

Chelsea secara resmi mengumumkan penunjukan Frank Lampard melalui laman resmi mereka, Kamis (6/42023) malam). Ia akan bertugas memimpin The Blues sebagai caretaker manajer sampai musim 2022/2023 usai.

Advertisement

Kepindahan tersebut menandai kembalinya Frank ke Stamford Bridge yang menikmati karier bermainnya yang gemilang bersama The Blues. Ia memenangkan Liga Inggris tiga kali dan Liga Champions sekali

Sementara saat jadi pelatih, Lampard memimpin selama 84 pertandingan, termasuk pernah mengantarkan Chelsea ke final Piala FA.

2 dari 5 halaman

Pernyataan Frank Lampard

Frank Lampard bisa menjadi opsi untuk masuk sebagai pelatih baru Newcastle. Pasalnya, ia mampu menunjukkan kualitas yang cukup baik bersama Derby County dan Chelsea di awal karier kepelatihannya. Ia juga mampu mengembangkan pemain muda untuk menjadi kunci tim. (AFP/Pool/Richard Heathcote)

Frank Lampard mengatakan bahwa dirinya antusias dengan pekerjaan baru rasa lama bersama Chelsea. Ia pernah menjadi bagian dari The Blues, baik sebagai pemain maupun pelatih sebelumnya.

"Saya tidak terlalu terburu-buru dalam peran ini. Tapi saya ingin melakukan yang terbaik dan memberi dampak pada klub dalam periode ini dan kita akan lihat apa yang terjadi setelahnya,” tutur Frank Lampard seperti dikutip dari Mirror.

3 dari 5 halaman

Terkejut

Pelatih kepala Everton, Frank Lampard memberikan tepuk tangan setelah laga lanjutan Liga Inggris 2022/2023 melawan Manchester City di Etihad Stadium, Manchester, 31 Desember 2022. Lampard dipecat The Toffees pada Senin (23/1/2023) malam WIB. Everton kala itu harus terdampar di posisi ke-19 klasemen dengan 15 poin dari 20 laga, selisih dua angka dari zona aman. (AFP/Oli Scarff)

Lampard mengaku terkejut menerima panggilan sebagai manajer Chelsea sampai akhir musim nanti. Tetapi kembali ke Chelsea adalah keputusan yang mudah baginya.

"Tapi itu adalah keputusan yang mudah bagi saya, ini adalah klub saya. Saya juga orang yang sangat praktis. Saya berada di jalur yang berbeda sejak meninggalkan Chelsea tetapi akan kembali ketika diminta,” tuturnya.

"Saya senang mendapat kesempatan dan saya berterima kasih. Saya memiliki pemahaman yang baik tentang skuat, tempat latihan, stadion dan para penggemar dan saya akan melakukan yang terbaik."

4 dari 5 halaman

Tidak Diprediksi Sebelumnya

Pelatih Everton ini merupakan sosok gelandang jenius di masanya. Semasa membela Chelsea sebagai pemain, Lampard telah mempersembahkan 13 trofi termasuk tiga gelar Premier League dan satu trofi Liga Champions. (AFP/Paul Ellis)

Lampard mengaku kesempatan untuk kembali menukangi Chelsea tidak ada dalam dugaaan sebelumnya. Apalagi setelah ia berhenti menjadi pelatih The Blues dan baru saja dipecat oleh Everton.

"Sejujurnya, saya tidak berpikir untuk kembali sebagai manajer Chelsea. Tugas saya hanya menjadi manajer terbaik. Sekarang saya di sini dengan periode berbeda dan hanya ingin melakukan sebaik yang saya bisa,” jelas Lampard memungkasi.

Sumber: Mirror

5 dari 5 halaman

Yuk Tengok Peringkat Chelsea di Premier League Musim Ini

Berita Terkait