Liga Spanyol: Carlo Ancelotti Pastikan Karim Benzema, Toni Kroos, dan Luka Modric Tetap di Real Madrid Musim Depan

oleh Benediktus Gerendo Pradigdo diperbarui 08 Apr 2023, 19:45 WIB
Ilustrasi - Carlo Ancelotti dikelilingi Benzema dan Toni Kroos (Bola.com/Lamya DInata/Adreanus Titus)

Bola.com, Jakarta - Real Madrid terancam kehilangan tiga pemain penting pada musim panas 2023. Kontrak Karim Benzema, Toni Kroos, dan Luka Modric berakhir. Namun, pelatih Real Madrid, Carlo Ancelotti memiliki keyakinan ketiganya tetap di Santiago Bernabeu.

Trio Real Madrid itu sudah cukup lama membela Los Blancos. Namun, kontrak mereka akan berakhir pada musim panas 2023, yang menurut Carlo Ancelotti tengah dibahas untuk adanya kesepakatan kontrak yang baru.

Advertisement

"Saya pikir pada akhirnya mereka akan mencari sebuah solusi. Ada perkembangan bagus, karena mereka sudah melakukan pembicaraan," ujar Carlo Ancelotti seperti dilansir dari BBC Sport.

"Saya pikir mereka akan bertahan. Kami harus mengevaluasi pemain, bukan usia mereka, tetapi apa yang bisa mereka lakukan," tegas pelatih Real Madrid asal Italia itu.

2 dari 5 halaman

Tidak Kalah Saing

Karim Benzema mencetak hattrick dalam duel Real Madrid versus Barcelona pada pada leg kedua semifinal Copa del Rey 2022/2023 di Camp Nou, Kamis (6/4/2023) dini hari WIB. (AP/Joan Monfort)

Real Madrid memang sudah mempersiapkan masa depan klub dengan merekrut Eduardo Camavinga, Dani Ceballos, Aurelien Tchouameni, dan Federico Valverde. Hal itu sudah dilakukan sejak 2016 lalu.

Meski kehadiran pemain-pemain itu berimbas kepada kurangnya kesempatan bermain untuk Toni Kroos dan Luka Modric pada musim ini, Karim Benzema tetap menjadi top scorer klub.

Bahkan baru-baru ini Benzema mencetak hattrick ke gawang Barcelona di leg kedua semifinal Copa del Rey, di mana ketiga pemain itu bermain sejak awal laga.

 

 
3 dari 5 halaman

Punya Sesuatu yang Unik

Gelandang Real Madrid, Luca Modric berusaha mengontrol bola dari kawalan pemain Gremio, Michel saat bertanding di pertandingan final Piala Dunia Antarklub 2017 di stadion Zayed Sports City di Abu Dhabi, Uni Emirat Arab, (16/12). (AP Photo / Hassan Ammar)

Carlo Ancelotti menegaskan bahwa meski ketiga pemain itu tidak lagi muda, tetapi berbekal pengalaman yang sudah didapatkan, ketiganya memiliki keunikan yang dibutuhkan oleh tim untuk bisa keluar dari masalah, di mana pemain muda belum memilikinya.

"Anda bisa berpikir ketiganya tidak memiliki profil fisik atau energi yang sama dengan pemain yang lebih muda, tetapi apa yang dimiliki ketiga pemain ini dalam hal manajemen permainan unik. Anda tak bisa membelinya di bursa mana pun di dunia," papar Ancelotti.

"Ini lahir bersama pengalaman, usia mengambil sesuatu dari diri Anda, tetapi itu juga memberikan sesuatu," lanjut pelatih Real Madrid itu.

Sumber: BBC Sport

4 dari 5 halaman

Jadwal Real Madrid Selanjutnya

Logo Real Madrid (Ist)

Real Madrid Vs Villarreal

  • Stadion: Santiago Bernabeu
  • Minggu, 9 April 2023
  • Kick-off: 02.00 WIB
  • Live streaming: Vidio
5 dari 5 halaman

Posisi Real Madrid di La Liga Spanyol

Berita Terkait