Bola.com, Jakarta - Timnas Indonesia U-22 akan menghadapi Lebanon pada laga uji coba jelang SEA Games 2023. PSSI diklaim menyiapkan Stadion Utama Gelora Bung Karno (SUGBK) sebagai venue pertandingan uji coba.
Laga uji coba antara Timnas Indonesia U-22 melawan Lebanon rencananya akan digelar dalam dua edisi yakni pada 14 dan 16 April 2023.
Anggota Komite Eksekutif (Exco) PSSI, Arya Sinulingga, menegaskan pihaknya sedang mengurus perizinan untuk menggunakan SUGBK.
"Kami lagi usahakan stadion terbaik. Iya di SUGBK, kami sudah ajukan. Pokoknya yang terbaik," kata Arya Sinulingga.
Uji coba melawan Lebanon jadi modal penting buat Timnas Indonesia U-22 sebelum bertempur di SEA Games 2023. Sebelumnya, pasukan Indra Sjafri harus puas bermain imbang 1-1 melawan Bhayangkara FC pada laga uji coba (11/4/2023).
Dengan Penonton
Selain membidik SUGBK sebagai venue pertandingan, Arya Sinulingga juga ingin laga Timnas Indonesia U-22 melawan Lebanon digelar dengan kehadiran penonton. Saat ini, rencana itu sedang disiapkan oleh PSSI.
"Ya, kami juga meminta untuk itu," tegas Arya Sinulingga.
Selain melawan Bhayangkara FC dan dua kali kontra Lebanon, Timnas Indonesia U-22 juga punya satu laga uji coba lain. Namun, sampai saat ini lawannya belum diputuskan untuk laga pada 18 atau 19 April 2023.
Tak Puas
Sementara itu, pelatih Indra Sjafri tak puas dengan raihan hasil imbang 1-1 kontra Bhayangkara FC. Menurut Indra Sjafri, ada sejumlah catatan yang harus diperbaiki oleh para pemain dari hasil uji coba itu.
"Ini uji coba pertama Timnas Indonesia U-22 dari 22 pemain yang ada. Ada beberapa catatan yang harus saya perbaiki setelah uji coba Timnas Indonesia U-22 melawan Bhayangkara FC," ucap Indra Sjafri.
"Mungkin, juga ada beberapa pemain Timnas Indonesia U-22 yang mesti saya reposisi dan sebagainya," tegas pelatih berusia 60 tahun itu.
Baca Juga
Foto Ole Romeny Tes Medis Bocor! Orangnya Nongol di SUGBK, Anggota Exco PSSI: Enggak Tahu Gua, Mungkin Mirip Kali
Bikin Adem Nih, Begini Penjelasan Arya Sinulingga soal Batalnya Mees Hilgers Gabung Timnas Indonesia
PSSI Patuhi Denda Rp357 Juta dari FIFA: Evaluasi Kick-off Telat Timnas Indonesia, Terima Hukuman kepada Sumardji