Bola.com, Jakarta Kemenangan atas Leicester City, membuat Manchester City terus menekan Arsenal dalam perburuan gelar juara Liga Inggris 2022/2023. Kini Man City cuma tertinggal tiga poin dari Arsenal, meski pasukan The Gunners baru akan bermain hari Minggu melawan West Ham.
Bertanding di Etihad Stadium melawan Leicester City, pasukan Josep Guardiola menang dengan skor 3-1. Man.City unggul cepat lewat gol John Stones di menit 5.
Sesudah itu, Erling Haaland mencetak dua gol tambahan di menit 13 (penalti) dan 25. Leicester menipiskan selisih skor lewat gol pemain pengganti Kelechi Iheanacho di menit 75.
Dua gol Erling Haaland semakin memantapkan posisinya sebagai top skorer sementara Liga Inggris dengan total raihan 32 gol. Haaland unggul jauh dari Harry Kane yang sudah mencetak 23 gol dari 31 pertandingan Liga Inggris