Link Live Streaming Liga Inggris: Nottingham Forest Vs MU di Vidio

oleh Aryo Atmaja diperbarui 16 Apr 2023, 22:15 WIB
Liga Inggris - Nottingham Forest Vs Manchester United (Bola.com/Erisa Febri/Adreanus Titus)

Bola.com, Jakarta - Manchester United (MU) akan meladeni tuan rumah Nottingham Forest pada lanjutan pekan ke-31 Liga Inggris 2022/2023, Minggu (16/4/2023) malam WIB. Kemenangan tentu dibidik tim Setan Merah di City Ground.

MU butuh tambahan poin penuh di setiap pertandingan tersisa Liga Inggris musim ini, demi mengamankan tiket ke zona Liga Champions. Pasukan Erik ten Hag untuk sementara berada di urutan keempat dengan nilai 56.

Advertisement

Menghadapi Nottingham Forest, MU dipastikan tanpa sejumlah pilarnya karena cedera. Terutama di lini depan dengan absennya Marcus Rashford.

Pelatih MU, Erik ten Hag kemungkinan besar akan memainkan sosok Anthony Martial sebagai ujung tombak timnya menghadapi Nottingham. Pemain asal Prancis itu sudah sembuh dari cedera dan siap diturunkan.

Ada kemungkinan Anthony Martial dipasang sebagai ujung tombak melawan Nottingham malam nanti. Dengan memarkir Wout Weghorst, Martial akan diapit dua sayap yaitu Jadon Sancho dan Antony.

Jangan lewatkan serunya pertandingan antara Nottingham Forest kontra MU dengan link live streaming berikut ini.

2 dari 5 halaman

Catat Link Live Streaming Pertandingannya

Manchester United meraih kemenangan 3-0 atas Nottingham Forest pada laga leg pertama semifinal Carabao Cup musim ini di The City Ground Stadium, Kamis (26/1/2023) dini hari WIB. Satu dari tiga gol MU disarangkan Marcus Rashford pada menit ke-6. (AFP/DARREN STAPLES)

Pekan ke-31 Liga Inggris 2022/2023

Minggu, 16 April 2023

3 dari 5 halaman

Prakiraan Susunan Pemain

Bek Raphael Varane berebut bola dengan penyerang Nottingham Forest, Sam Surridge selama pertandingan leg kedua semifinal Piala Liga Inggris di Old Trafford di Manchester, Inggris, pada 1 Februari 2023. Menurut laporan Le Parisien yang dilansir dari Daily Mail, Kamis (2/2/2023), Varane ingin berhenti dari tugas internasional demi hanya fokus bersama klub. (AFP/Paul Ellis)
  • Nottingham Forest (4-3-2-1): Navas; Toffolo, McKenna, Felipe, Williams; Worrall, Freuler, Danilo; Johnson, Shelvey; Gibbs-White.
  • Manajer: Steve Cooper.
  • Manchester United (4-2-3-1): De Gea; Malacia, Maguire, Shaw, Wan-Bissaka; Casemiro, Sabitzer; Sancho, Fernandes, Antony; Martial.
  • Manajer: Erik ten Hag.
4 dari 5 halaman

Jadwal dan Hasil Pertandingan

Premier League - Ilustrasi Logo Premier League (Bola.com/Adreanus Titus)

Sabtu, 15 April 2023

  • Aston Villa vs Newcastle United: 3-0 
  • Southampton Vs Crystal Palace: 0-2
  • Everton Vs Fulham: 1-3
  • Tottenham Hotspur Vs Bournemouth: 2-3
  • Wolves Vs Brentford: 2-0
  • Chelsea Vs Brighton: 1-2
  • Manchester City Vs Leicester City: 3-1

Minggu, 16 April 2023

  • 20.00 WIB: West Ham Vs Arsenal 
  • 22.30 WIB: Nottingham Forest Vs Manchester United 

Selasa, 18 April 2023

  • 02.00 WIB: Leeds United Vs Liverpool 
5 dari 5 halaman

Tengok Peta Persaingan di Liga Inggris Musim Ini

Berita Terkait