Liga Inggris: Operasi Berjalan Sukses, Lisandro Martinez Bawa Kabar Baik untuk MU

oleh Zulfirdaus Harahap diperbarui 18 Apr 2023, 18:00 WIB
Lisandro Martinez. Bek tengah Argentina berusia 24 tahun yang didatangkan Manchester United dari Ajax Amsterdam di bursa transfer musim panas 2022/2023 ini menempati posisi kedua sebagai pemain termahal yang pernah didatangkan klub Liga Inggris dari Liga Belanda. Manchester United harus merogoh kocek senilai 57,37 juta euro atau setara Rp850 miliar untuk mendatangkannya ke Old Trafford. (AP/Dave Thompson)

Bola.com, Manchester - Kabar baik datang dari Lisandro Martinez. Bek Manchester United (MU) itu mengonfirmasi, operasi yang dijalaninya berlangsung sukses.

Lisandro Martinez harus naik menja operasi pada Senin (17/4/2023) setelah mengalami cedera saat membela MU dalam laga melawan Sevilla di Liga Europa 2022/2023 pekan lalu. Pemain asal Argentina itu diketahui mengalami patah tulang metatarsal kelima di kaki kanannya.

Advertisement

"Semuanya berjalan dengan sangat baik, terima kasih Tuhan! Terima kasih untuk semua pesannya. Sekarang saatnya fokus untuk pemulihan," tulis Martinez di akun Instagram-nya.

Lisandro Martinez dipastikan tak akan bermain untuk MU pada sisa musim ini. Secara keseluruhan, sang pemain sudah membukukan 45 laga pada semua kompetisi pada musim 2022/2023.

2 dari 5 halaman

Unggahan Lisandro Martinez

3 dari 5 halaman

Tak Pernah Membayangkan

Lisandro Martinez mendapat cedera dalam laga Manchester United vs Sevilla pada leg pertama babak perempat final Liga Europa 2022/2023, Jumat (14/4/2023) dini hari WIB. (DARREN STAPLES / AFP)

Lisandro Martinez sebelumnya mengaku tak pernah membayangkan bisa mendapatkan cedera parah pada musim ini. Menurut pemain berusia 25 tahun itu, cedera tersebut akan menjadi penyemangat dalam kariernya.

"Bukan seperti yang saya bayangkan karena musim yang spesial akan berakhir. Akan tetapi, terkadang kita menghadapi rintangan pada sepanjang jalan yang dimiliki," ucap Lisandro Martinez.

"Saya tahu, akan segera kembali untuk mendapatkan yang lebih. Sementara itu, saya akan terus mendukung semua rekan satu tim untuk mencapai tujuan kami," tegas Lisandro Martinez.

4 dari 5 halaman

Yuk Simak Posisi Tim Kesayangan Kamu!

Berita Terkait