Cristiano Ronaldo. Meski baru membela Al-Nassr FC sejak tengah musim 2022/2023 setelah meninggalkan Manchester United, Cristiano Ronaldo langsung unjuk ketajaman dengan mencetak 11 gol dan 2 assist dari total 11 laga. Ia bahu membahu dengan rekannya, Talisca menjadi duet mesin gol yang ditakuti lawan. (AFP/Abdulaziz Al Noman)
Firas Al-Buraikan. Striker Arab Saudi berusia 22 tahun ini telah membela Al-Fateh sejak awal musim 2021/2022. Di Saudi Pro League 2022/2023, ia telah mencetak 12 gol dan 3 assist dari total 23 laga dan sementara membawa Al-Fateh menduduki posisi ke-5 klasemen sementara. (twitter.com/EnFatehclub)
Carlos Junior. Sayap kanan asal Brasil berusia 27 tahun ini telah membela Al-Shabab sejak awal musim 2021/2022. Di Saudi Pro League 2022/2023, ia telah mencetak 12 gol dan 2 assist dari total 17 laga dan sementara membawa Al-Shabab menduduki posisi ke-3 klasemen sementara. (twitter.com/AlShabab)
Abderrazak Hamdallah. Striker asal Maroko berusia 32 tahun ini telah membela Al-Ittihad sejak tengah musim 2021/2022. Di Saudi Pro League 2022/2023, ia telah mencetak 16 gol dari total 19 laga dan sementara membawa Al-Ittihad menduduki posisi puncak klasemen. (twitter.com/ittihad)
Talisca. Gelandang serang asal Brasil berusia 29 tahun yang telah membela Al-Nassr FC sejak awal musim 2021/2022 ini total telah mencetak 16 gol dan 1 assist dari 18 laga di Saudi Pro League 2022/2023 dan sementara membawa Al-Nassr FC menduduki posisi ke-2 klasemen sementara. Ia baru saja memperpanjang kontrak dengan Al-Nassr FC hingga 30 Juni 2026. (twitter.com/AlNassrFC)
Odion Ighalo. Dengan dua gol penalti yang dicetak ke gawang Al-Nassr FC, striker Al Hilal, Odion Ighalo kini telah mengemas 18 gol dan 2 assist dari 22 laga. Striker asal Nigeria yang pernah memperkuat Manchester United ini unggul dua gol atas striker Al Nassr FC, Talisca di posisi kedua. Al Hilal pun sementara dibawanya menempati peringkat ke-4 klasemen sementara. (twitter.com/Alhilal)