Bola.com, Jakarta Perjalanan MU di Liga Europa musim ini harus kandas di tangan Sevilla pada leg kedua babak perempat final, Jumat (2/4/23). MU kalah agregat 2-5 dari Sevilla.
Pada leg kedua, MU kalah dengan skor cukup telak yakni 0-3. Sevilla bermain sangat baik sejak babak pertama. Anak asuh J. Mendilibar bermain agresif sejak peluit awal dibunyikan.
Gol pertama diciptakan oleh Youssef En-Nesyri pada menit ke-8. Backpass tidak sempurna Harry Maguire berhasil dimanfaatkan Youssef dengan sangat baik, Sevilla unggul 1-0.
Gol kedua Sevilla hadir lagi pada awal babak kedua. Berawal dari umpan silang Ivan Rakitic, Loic Bade mengkonversinya menjadi gol, Sevilla unggul 2-0.
Tertinggal 2 gol, MU berupaya bangkit. Marcus Rashford dan Wout Weghorst dimasukkan demi menambah daya gedor serangan. Beberapa kali MU berupaya menembus lini pertahanan Sevilla namun masih gagal.
Justru pada menit ke-81, Sevilla kembali menambah gol. Kali ini kiper MU, David De Gea melakukan blunder fatal. Kesalahan De Gea langsung dimanfaatkan Youssef En-Nessyri menjadi sebuah gol, Sevilla unggul 3-0.
Tidak ada lagi gol tercipta, Sevilla pun memastikan satu tiket ke babak semifinal Liga Europa setelah unggul agregat 5-2 atas MU.