Foto: Daftar Klub Semifinalis Liga Champions 2022 / 2023, Bentrok Duo Milan Layak Dinantikan

oleh Muhammad Iqbal Ichsan diperbarui 22 Apr 2023, 13:07 WIB
Inter Milan berhasil melaju ke babak semifinal setelah menyingkirkan Benfica. Pada duel di Giuseppe Meazza, I Nerazzurri bermain imbang lawan Benfica dengan skor 3-3. (AP Photo/Luca Bruno)
Hasil imbang itu sudah cukup bagi anak asuh Simone Inzaghi untuk melangkah ke babak semifinal. Pasalnya di leg pertama, Inter bisa menang dua gol tanpa balas sehingga mereka lolos dengan agregat 5-3. (AP Photo/Luca Bruno)
Manchester City juga berhasil melangkah ke babak semifinal. Modal kemenangan 3-0 pada leg pertama benar-benar berharga bagi Man City. (AP Photo/Andreas Schaad)
Saat bertandang ke Allian Arena, Man City mampu menahan imbang Bayern dengan skor 1-1 sekaligus membuat agregat menjadi 4-1. (AP Photo/Matthias Schrader)
Real Madrid tampil begitu perkasa saat mendepak Chelsea dari Liga Champions dengan keunggulan agregat 4-0. (AP Photo/Kirsty Wigglesworth)
Sang juara bertahan itu menang dua gol tanpa balas baik saat main di kandang maupun tandang. (AP Photo/Kirsty Wigglesworth)
Adapun AC Milan berhasil memastikan diri lolos dengan agregat 2-1 atas Napoli. (AFP/Alberto Pizzoli)
Rossoneri sebelumnya mengalahkan Il Partenopei 1-0 pada pertemuan di Stadion San Siro pekan lalu. (AP Photo/Andrew Medichini)

Berita Terkait