Bola.com, Jakarta - Menjadi pekan-pekan yang kurang bersahabat bagi Arsenal di Liga Inggris 2022/2023. Mereka baru saja turun dari tahta puncak klasemen, setelah berbulan-bulan lamanya dikuasai.
Ya, Arsenal harus rela turun posisi ke peringkat kedua klasemen sementara Liga Inggris. Adalah Manchester City yang dengan perkasa mengkudeta posisi mereka setelah menang di markas Fulham.
Man City menggasak tuan rumah Fulham 2-1 pada pekan ke-34, Minggu (30/4/2023) malam WIB. Adapun Arsenal baru bermain melawan Chelsea, Rabu (3/5/2023) besok.
Arsenal mengemas 75 poin dari 33 pertandingan, sementara Man City secara perkasa mengoleksi 76 angka dari 32 laga. Artinya, The Citizens masih bisa semakin menjauhi The Gunners.
Sempat Difavoritkan
Arsenal pada awalnya membuat kejutan sebagai tim yang konsisten musim ini. Pasukan Mikel Arteta melakoni musim luar biasa di Liga Inggris 2022/2023.
Setidaknya mereka bisa berdiri kukuh di puncak klasemen Liga Inggris hingga pekan ke-28. Tim berjulukan The Gunners berlari sendirian dengan mengumpulkan nilai 69 dari 28 pertandingan.
Arsenal unggul delapan poin di atas Manchester City yang baru mengemas 61 poin dari 27 laga. Jika Man City menyelesaikan pertandingan yang sama dengan memenagkan satu laga, maka jarak keduanya akan menjadi lima poin.
Dengan kompetisi masih menyisakan 10 pertandingan saat itu, Arsenal sebenarnya hanya butuh delapan kemenangan dan sekai seri saja untuk mengunci juara. Atau secara matematis butuh 25 poin lagi.
Kehabisan Bensin
Namun tidak semudah yang dibayangkan. Bukayo Saka dkk. mulai kehabisan bahan bakar saat memasuki pekan ke-30. Secara beruntun pasukan Gudang Peluru hanya meraih hasil imbang.
Diawali dengan bermain draw 2-2 di markas Liverpool, kemudian juga ditahan imbang dengan skor identik 2-2 saat bertandang ke markas West Ham. Hingga parahnya adalah kembali bermain remis 3-3 menjamu tim papan bawah Southampton di kandang sendiri.
Arsenal hanya meraih tiga poin saja dalam tiga pertandingan beruntun. Puncaknya adalah Arsenal tak berdaya di markas Man City pada laga penentu perebutan gelar di pekan ke-33.
The Gunners dibantai 1-4 oleh Erling Haaland dkk. sekaligus membuat Man City berhasil memangkas jarak hanya menjadi dua poin.
Mimpi buruk Arsenal benar-benar datang pada Minggu (30/4/2023) malam WIB, saat Man City menyelesaikan pertandingan ke-34 dengan menang di markas Fulham, dan berhasil menggeser peringkat Arsenal.
Masih Ada Peluang
Arsenal bukannya tanpa peluang untuk menjuarai Liga Inggris. Dengan lima laga sisa, Arsenal akan meraih poin maksimal sebanyak 90 poin.
Dengan catatan, The Gunners mampu menyapu bersih kemenangan pada lima laga sisa itu. Tapi persoalannya, mereka harus mengharapkan Man City terpeleset.
Pasukan Pep Guardiola masih punya enam pertandingan tersisa. Dengan nilai 76 yang mereka miliki sekarang, Man City bakal punya poin maksimal 94 jika mampu menyapu bersih kemenangan.
Man City juga hanya perlu menang dalam lima pertandingan ke depan untuk menutup musim ini dengan predikat juara sekaligus mempertahankan gelarnya.
Kemenangan kelima itu bisa diraih Man City saat mereka bermain melawan Brighton and Hove Albion pada 24 Mei 2023.
Pertandingan Tersisa Arsenal dan Man City Musim Ini
Arsenal
- Arsenal Vs Chelsea (3/5/2023)
- Newcastle United Vs Arsenal (7/5/2023)
- Arsenal Vs Brighton and Hove Albion (14/5/2023)
- Nottingham Forest Vs Arsenal (20/5/2023)
- Arsenal Vs Wolves (28/5/2023)
Manchester City
- Manchester City Vs West Ham United (4/5/2023)
- Manchester City Vs Leeds United (6/5/2023)
- Everton Vs Manchester City (14/5/2023)
- Manchester City Vs Chelsea (21/5/2023)
- Brighton and Hove Albion Vs Manchester City (25/5/2023)
- Brentford Vs Manchester City (28/5/2023)