Pesan KBRI Phnom Penh untuk Fans Timnas Indonesia U-22 yang Ingin Menonton SEA Games 2023 di Kamboja

oleh Abdul Aziz diperbarui 04 Mei 2023, 10:20 WIB
Minister Counselor KBRI Phnom Penh di Kamboja, Lauti Nia Astri. (Bola.com/Abdul Aziz)

Bola.com, Phnom Penh - Sudah banyak Fans Timnas Indonesia U-22 yang berdatangan ke Kamboja. KBRI di Kamboja punya pesan untuk para Warga Negara Indonesia (WNI).

Pantauan Bola.com, penerbangan ke Kamboja kemarin pesawat yang kami tumpangi penuh dengan orang Indonesia. Tidak hanya itu, ketika tim Indonesia bermain di SEA Games 2023 banyak fanas Indonesia yang datang untuk mendukung. 

Advertisement

Maka dari itu, dengan banyaknya WNI yang berkunjung ke Kamboja pihak KBRI memberikan pesan agar bisa dengan nyaman menonton SEA Games 2023 secara langsung. 

“Tolong jaga citra Indonesia di Kamboja, karena untuk image Indonesia agar bisa bagus tercermin dari warganya.” Kata Minister Counselor KBRI di Kamboja, Lauti Nia Astri.

2 dari 5 halaman

Tips Berkunjung dengan Aman

KBRI Phnom Penh mengakomodasi fans Timnas Indonesia U-22 yang ingin menonton SEA Games 2023. (Bola.com/Abdul Aziz)

Lauti Nia Astri juga memberikan beberapa tips agar para WNI bisa aman berkunjung ke Kamboja. 

Untuk yang pertama semua WNI yang ingin ke Kamboja harus punya tiket pulang pergi, agar kelihatan kita ke Kamboja untuk menonton SEA Games 2023. Selanjutnya, harus bisa mematuhi semua peraturan yang ada di Kamboja.

Terakhir, kalu ingin menambah waktu di Kamboja, pastikan tidak lebih dari 30 hari. Karena visa izin tinggal di Kamboja hanya untuk 30 hari saja di Kamboja.

 

3 dari 5 halaman

Cara Dapat Tiket Gratis

Para pemain Timnas Indonesia U-22 (kiri ke kanan) Pratama Arhan, Marselino Ferdinan, Jeam Kelly Sroyer dan Alfendra Dewangga berbaris menyanyikan lagu kebangsaan Indonesia Raya sebelum dimulainya laga Grup A SEA Games 2023 menghadapi Filipina di Olympic Stadium, Phnom Penh, Kamboja, Sabtu (29/4/2023). (Bola.com/Abdul Aziz)

Cambodia SEA Games Organizing Committee (CAMSOC) memutuskan untuk menggratiskan tiket pertandingan sepak bola SEA Games 2023. Namun, para fans tim Indonesia harus mengetahui terlebih dahulu cara mendapatkannya.

Seorang suporter Timnas Indonesia U-22 bercerita tentang bagaimana dia bisa memiliki tiket pertandingan melawan Filipina pada Sabtu (29/4/2023). Ia mengaku meminta kepada sesama suporter yang sudah lebih dulu tiba di Olympic Stadium.

4 dari 5 halaman

Klasemen Sementara

 Klasemen Grup A

Pos Tim M K S Poin dan selisih gol
1 Kamboja 1 0 1 4 (5-1, +4)
2 Timnas Indonesia U-22 0 3 (3-0, +3)
3 Myanmar 1 0 3 (1-0, +1)
4 Filipina 0 1 1 1 (1-4, -3)
5 Timor Leste 0 2 0 0 (0-5, -5)

Hasil dan Jadwal Pertandingan Grup A

29 April 2023

  • Timnas Indonesia U-22 Vs Filipina U-22 (3-0)
  • Kamboja U-22 Vs Timor Leste U-22 (4-0)

2 Mei 2023

  • Myanmar U-22 Vs Timor Leste U-22 (1-0)
  • Filipina U-22 Vs Kamboja U-22 (1-1)

4 Mei 2023

  • Timnas Indonesia U-22 Vs Myanmar U-22
  • Timor Leste U-22 Vs Filipina U-22

7 Mei 2023

  • Timor Leste U-22 Vs Timnas Indonesia U-22
  • Myanmar U-22 Vs Kamboja U-22

10 Mei 2023

  • Filipina U-22 Vs Myanmar U-22
  • Timnas Kamboja U-22 Vs Timnas Indonesia U-22

 

Klasemen Grup B

Pos Tim M K S Poin dan Selisih Gol
1 Vietnam 2 0 6 (5-1, +4)
2 Malaysia 0 0 3 (5-1, +4)
3 Thailand 3 (3-1, +2)
4 Singapura 2 0 (2-6, -4)
5 Laos 0 2 0 0 (1-7, -6)

Hasil dan Jadwal Pertandingan Grup B

30 April 2023:

  • Thailand U-22 Vs Singapura U-22 (3-1)
  • Vietnam U-22 Vs Laos U-22 (2-0)

3 Mei 2023:

  • Singapura U-22 Vs Vietnam U-22 (1-3)
  • Malaysia U-22 Vs Laos U-22 (5-1)

6 Mei 2023:

  • Thailand U-22 Vs Malaysia U-22
  • Laos U-22 Vs Singapura U-22

8 Mei 2023:

  • Laos U-22 Vs Thailand U-22
  • Malaysia U-22 Vs Vietnam U-22

11 Mei 2023:

  • Singapura U-22 Vs Malaysia U-22
  • Vietnam U-22 Vs Thailand U-22
5 dari 5 halaman

Bola.com di Kamboja

Sahabat Bola.com bisa menikmati sajian eksklusif liputan SEA Games 2023 Kamboja dengan mengklik tautan ini.

SEA Games 2023 - Laporan Langsung dari Kamboja Bersama Abdul Aziz dan Gregah Nurikhsani (Bola.com/Decika Fatmawaty)

Berita Terkait