Stefano Pioli: Inter Milan Favorit? Ingat, AC Milan Sudah Singkirkan Tottenham dan Napoli

oleh Yus Mei Sawitri diperbarui 10 Mei 2023, 14:30 WIB
Pelatih AC Milan, Stefano Pioli memberikan semangat kepada anak asuhnya saat melawan Torino dalam duel pekan ke-22 Liga Italia 2022/2023, Sabtu (11/2/2023) dini hari WIB. Kemenangan Milan kali ini dengan beberapa penyesuaian taktik yang dibuat Pioli. Tetap dengan formasi tiga bek, Pioli membuat perubahan di tengah dan depan. (AFP/Marco Bertorello)

Bola.com, Milan - Pelatih AC Milan, Stefano Pioli, mengaku tidak gentar menghadapi Inter Milan yang lebih difavoritkan pada semifinal Liga Champions 2022/2023. Kedua tim akan berjibaku pada leg pertama di Stadion San Siro, Kamis (11/5/2023) dini hari WIB, dengan AC Milan bertindak sebagai tuan rumah. 

Bukan tanpa alasan Inter Milan lebih dijagokan pada duel bergengsi tersebut. La Beneamata didukung modal yang lebih meyakinkan menghadapi pertandingan tersebut. 

Advertisement

AC Milan tidak perkasa meladeni Inter Milan pada musim ini. Dalam tiga pertemuan yang sudah dilakoni, Milan hanya memetik satu kemenangan, sedangkan dua laga lagi berujung kekalahan. 

Namun, urusan DNA Eropa, AC Milan lebih mentereng. AC Milan sudah tujuh kali menjuarai Liga Champions, adapun Inter Milan baru tiga kali.

Apa yang membuat Pioli sangat percaya diri AC Milan bisa menangani Inter Milan pada semifinal Liga Champions?  

2 dari 4 halaman

Komentar Pioli

AC Milan merupakan pemilik gelar terbanyak kedua di kompetisi ini, yakni tujuh. Namun, Milan terakhir kali menjadi juara adalah pada tahun 2007. (AFP/Marco Bertorello)

"Banyak orang berpandangan, Inter Milan adalah favorit. Tapi, kami ingin bertarung," kata Pioli, seperti dinukil dari Football Italia, Rabu (10/5/2023). 

"Kami sudah mendepak Tottenham dan Napoli (pada babak sebelumnya). Jadi, memungkinakan bagi kami mengatasi lawan yang sangat kuat seperti Inter Milan." 

"Saya akan memanfaatkan kualitas para pemain saya dan keinginan mereka untuk menjadi sebuah tim," imbuh pelatih berkebangsaan Italia itu. 

 

 

3 dari 4 halaman

Tidak Takut

Pelatih AC Milan, Stefano Pioli (kiri), saat memberikan instruksi kepada para pemain saat latihan bersama di Milanello training center, Carnago, Milan, Selasa (11/4/2023). (AFP/Gabriel Bouys)

Pioli mengatakan Rossoneri sama sekali tidak gentar dengan ancaman Inter Milan. Sang pelatih tampak sangat percaya diri menyambut laga akbar tersebut. 

"Saya tidak takut terhadap apa pun. Tetapi, saya sangat respek," tutur Pioli. 

"Pada level ini, kami tahu jika lolos ke semifinal Liga Champions, maka kalian punya kualitas hebat. Artinya, kami juga punya kualitas hebat itu juga." 

"Kami akan berusaha menyuguhkan yang terbaik, terutama kualitas teknik dan determinasi," imbuhnya. 

Sumber: Football Italia  

4 dari 4 halaman

Saksikan Pertandingannya

Link Live Streaming Liga Champions : AC Milan Vs Inter di Vidio, 11 Mei 2023. (Sumber : dok. vidio.com)

Kamis (11/5/2023) 

  • Semifinal Liga Champions 
  • AC Milan Vs Inter Milan 
  • Kick-off: 02.00 WIB
  • Siaran langsung: SCTV
  • Live Streaming: Vidio 

Berita Terkait