Rapor Pemain Timnas Indonesia U-22 Setelah Jungkalkan Thailand di Final SEA Games 2023

oleh Iwan Setiawan diperbarui 16 Mei 2023, 23:28 WIB
Pemain Timnas Thailand U-22, Beckham Putra, melakukan selebrasi setelah mencetak gol kelima timnya ke gawang Thailand pada laga final sepak bola SEA Games 2023 di Olympic Stadium, Phnom Penh, Kamboja, Selasa (16/05/2023). (AFP/Mohd Rasfan)

Bola.com, Jakarta - Timnas Indonesia U-22 menang 5-2 atas Thailand U-22 pada laga final SEA Games 2023. Berkat kemenangan tersebut, Tim Garuda Muda berhak atas medali emas, sekaligus menyudahi penantian selama 32 tahun.

Menjalani laga di Olympic Stadium, Phnom Penh, Selasa (16/5/2023) malam WIB, Timnas Indonesia U-22 berhasil unggul dua gol pada paruh pertama. Sepasang gol Indonesia dicetak Ramadhan Sananta menit ke-21 dan 45+4'.

Advertisement

Namun, tim asuhan Indra Sjafri itu lengah dan Timnas Thailand U-22 sukses menyamakan kedudukan. Dua gol Thailand dicetak Anan Yodsangwal (64') dan Yotsakorn Burapha (90+9').

Skor imbang 2-2 bertahan hingga waktu normal berakhir. Kedudukan sama kuat membuat pertandingan harus berlanjut ke babak tambahan.

Pada extra time, Timnas Indonesia U-22 berhasil mencetak tiga gol tambahan lewat aksi Irfan Jauhari (91'), Fajar Fathurrahman (107'), dan Beckham Putra (120'). Hingga laga rampung skor 5-2 untuk kemenangan Timnas U-22 tetap bertahan.

Tak hanya diwarnai hujan gol, duel kedua tim juga banjir kartu. Tercatat wasit Matar Al-Hatmi asal Oman mengeluarkan total 18 kartu dalam final SEA Games 2023, dengan perincian 12 kartu kuning dan enam kartu merah.

Lantas, bagaimana dengan rapor pemain Timnas Indonesia U-22 pada laga kontra Thailand? Berikut ini ulasannya.

 

2 dari 7 halaman

Kiper

Timnas Indonesia - Ilustrasi Ernando Ari (Bola.com/Adreanus Titus)

Ernando Ari: 7

Baru enam menit berjalan, Ernando diganjar kartu kuning demi menghentikan pemain Thailand yang lepas dari kawalan. Awal babak kedua, dia melakukan penyelamatan penting di sudut kiri gawangnya. Meski gawang Timnas Indonesia U-22 kebobolan dua gol, Ernando tampil cukup oke sepanjang 120 menit.

 

3 dari 7 halaman

Belakang

Selebrasi tiga pemain Timnas Indonesia U-22 (dari kiri) Rizky Ridho Ramadhani, Amiruddin Bagas Kaffa dan Marselino Ferdinan setelah terjadinya gol kedua ke gawang Thailand yang dicetak Ramadhan Sananta pada laga final cabor sepak bola SEA Games 2023 di National Olympic Stadium, Phnom Penh, Kamboja, Selasa (16/5/2023). (Bola.com/Abdul Aziz)

Bagas Kaffa: 7,5

Bek kanan itu tampil maksimal. Meski pada babak kedua harus bermain dengan mulut di plester karena luka, Kaffa mampu bermain normal hingga laga berakhir. Sayangnya, satu peluang emas didepan gawang saat babak tambahan gagal dituntaskan Bagas Kaffa menjadi gol.

Rizky Ridho: 7,5

Tampil apik pada babak pertama. Namun, babak kedua beberapa kali agak keteteran menghalau serangan Thailand.

Komang Teguh: 7

Meski diganjar kartu merah pada babak tambahan, Komang tampil apik. Dia bermain militan meski beberapa kali tampak emosional.

Haykal Alhafiz: 7

Bermain disiplin di posisi bek kiri. Haykal tak terlalu aktif membantu serangan. Pada babak tambahan dia didorong sebagai winger kiri.

 

4 dari 7 halaman

Tengah

Gelandang Timnas Indonesia U-22, Marselino Ferdinan (tengah) berhasil melewati pemain Thailand, Chayapipat Supunpasuch pada laga final cabor sepak bola SEA Games 2023 di National Olympic Stadium, Phnom Penh, Kamboja, Selasa (16/5/2023). (Bola.com/Abdul Aziz)

Marselino Ferdinan: 7

Beberapa peluang didapat pada awal pertandingan. Marselino sedikit egois dengan tembakan jarak jauhnya sering belum menemui sasaran. Kendati begitu, beberapa akselerasinya masih membahayakan lawan.

Alfeandra Dewangga: 7

Membuat assist dengan lemparan jauh kepada Ramadhan Sananta dan berbuah gol pada menit ke-21. Sayangnya, pada menit ke-69 dia mengalami cedera.

Muhammad Taufany: 6,5

Gelandang asal Borneo FC tersebut bekerja keras pada babak pertama. Beberapa kali jatuh bangun mempertahankan bola, sehingga paruh kedua dia ditarik keluar.

 

5 dari 7 halaman

Depan

Selebrasi striker Timnas Indonesia U-22, Ramadhan Sananta setelah mencetak gol pertama ke gawang Thailand pada laga final cabor sepak bola SEA Games 2023 di National Olympic Stadium, Phnom Penh, Kamboja, Selasa (16/5/2023). (Bola.com/Abdul Aziz)

Fajar Fathurrahman: 7,5

Di waktu normal, Fajar kesulitan menembus pertahanan Thailand. Namun, dia bekerja keras dan beberapa kali bertukar posisi. Fajar mencetak gol keempat Indonesia pada babak tambahan, sekaligus mengakhiri perlawanan Thailand.

Ramadhan Sananta: 8

Permainannya sangat efektif pada babak pertama. Dua kali dapat peluang dan keduanya menjadi gol. Namun, pada awal babak kedua dia mengalami cedera.

Witan Sulaeman: 6,5

Kontribusinya masih belum banyak terlihat. Pada babak kedua dia sempat dapat peluang emas. Sayangnya, dia kalah cepat dengan kiper Thailand.

 

6 dari 7 halaman

Pengganti

Pemain Timnas Thailand U-22, Irfan Jauhari melakukan selebrasi setelah mencetak gol ketiga timnya ke gawang Thailand pada laga final sepak bola SEA Games 2023 di Olympic Stadium, Phnom Penh, Kamboja, Selasa (16/05/2023). (AFP/Mohd Rasfan)

Ananda Raehan: 7

Sempat kurang terlihat saat masuk pada babak kedua. Namun, pada 45 menit kedua, permainannya mulai membaik dan membuat lini tengah Indonesia mendominasi.

Irfan Jauhari: 7,5

Striker ini jadi salah satu kunci kemenangan Indonesia. Dia mencetak gol cantik pada babak pertama extra time. Irfan juga sering turun membantu pertahanan. Dia memperlihatkan kelebihan staminanya.

Muhammad Ferrari: 7

Meski sempat keteteran pada babak kedua, Ferrari melakukan beberapa intersep penting pada waktu tambahan.

Rio Fahmi: 7

Beberapa kali melakukan akselerasi ke daerah Thailand. Rio Fahmi memanfaatkan staminanya yang masih segar di saat pemain Thailand diganjar tiga kartu merah.

Beckham Putra: 7

Pemain terakhir yang dimasukkan pada laga ini. Namun, dia bisa berkontribusi dengan gol penutup pada menit ke-120.

7 dari 7 halaman

Simak Laporan SEA Games 2023 di Bola.com

Sahabat Bola.com bisa menikmati sajian eksklusif liputan SEA Games 2023 Kamboja dengan mengklik tautan ini.

SEA Games 2023 - Laporan Langsung dari Kamboja Bersama Abdul Aziz dan Gregah Nurikhsani (Bola.com/Decika Fatmawaty)

Berita Terkait