5 Sayap Pedas yang Bikin Yummy Penikmat Sepak Bola, Ada Satu Milik Arsenal Lho

oleh Choki Sihotang diperbarui 17 Mei 2023, 12:24 WIB
Selebrasi gelandang Brighton and Hove Albion, Kaoru Mitoma setelah menjebol gawang Arsenal pada laga putaran ketiga Piala Liga Inggris 2022/2023 di Emirates Stadium, London (9/11/2022). Brighton memulangkan Kaoru Mitoma pada awal musim 2022/2023 setelah tampil impresif bersama Union Saint-Galloise selama masa peminjaman dengan mencetak 8 gol dan 4 assist dari 29 laga. (AFP/Glyn Kirk)

Bola.com, Jakarta - Arsenal sudah kehabisan bensin di panggung Liga Inggris 2022/2023. Mereka sudah menyiapkan diri kalah bersaing dengan Manchester City. Meski kemungkinan gagal juara, tim ini punya sederet pemain yang tampil mengesankan sepanjang musim.

Tak hanya Arsenal, Brighton juga punya cerita khusus. Setidaknya, banyak pemain yang menjadi magnet tim raksasa, termasuk penggawa yang beroperasi di sektor sayap.

Advertisement

Brighton & Hove Albion tampil memesona musim ini. Memasuki pekan ke-34 Premier League 2022/2023, Roberto De Zerbi bercokol di posisi keenam klasemen sementara dengan torehan 58 poin.

Pada laga terakhir di Emirates Stadium beberapa hari lalu, The Seagulls sukses meraup tripoin usai menggiling Arsenal tiga gol tanpa balas. Gol-gol Brighton masing-masing dicetak oleh Julio Cesar Enciso, Deniz Undav, dan Pervis Estupinan.

 

https://www.newshub.id/interactive2/4425
2 dari 7 halaman

Tampil Oke

Gelandang Brighton and Hove Albion, Kaoru Mitoma (tengah) menguasai bola dibayangi bek Chelsea, Trevoh Chalobah pada laga Liga Inggris 2022/2023 di Amex Community Stadium, Brighton (29/10/2022). Hingga pekan ke-28 Liga Inggris 2022/2023, Kaoru Mitoma telah mencetak 6 gol dan 4 assist dari total 20 penampilan. (AFP/Glyn Kirk)

Jika bisa tampil konsisten hingga akhir musim, bukan tak mungkin Brighton akan memperbaiki pencapaian mereka di kompetisi tertinggi Inggris. Pada musim lalu, Brighton finis di posisi ke-9 dengan total 51 poin.

Sepak terjang Brighton musim ini tentunya tak lepas dari sensasi pemain Asial asal Jepang, Kaoru Mitoma. Sejak diboyong dari Kawasaki Frontale pada 2021 dan sempat dipinjamkan ke Union SG, performa trengginas pemain 25 tahun itu terus berkembang.

Di bawah asuhan Roberto De Zerbi, Mitoma kian memesona yang membuat pria kelahiran 20 Mei 1997 tersebut nyaris tak tergantikan. Meski berperan sebagai sayap kiri, naluri gol Mitoma juga layak diacungi jempol.

Kebuasaannya di jantung pertahanan lawan telah menghasilkan 10 gol dan tujuh asis dalam 36 laga di semua kompetisi. Penampilannya yang luar bisa membuat sejumlah klub berminat memakai jasanya.

Namun, Brighton masih enggan melepas pemain lincah yang juga bakal tampil di Piala Asia 2023. Bicara soal sayap kiri, ayo kita lihat bintang lainnya selain Mitoma :

 

3 dari 7 halaman

Leroy Sane (Bayern Munchen)

Pemain Bayern Munchen, Leroy Sane berusaha mengontrol bola saat laga lanjutan Liga Jerman 2022/2023 melawan TSG Hoffenheim di Allianz Arena, Munchen, Senin (17/04/2023) WIB. Bibir atas Sane terlihat mengalami pembengkakan setelah terlibat pertikaian dengan Sadio Mane setelah laga leg pertama Liga Champions melawan Manchester City. (AFP/Christof Stache)

Ia tampil mempesona di Premier League sebagai remaja ajaib bersama Manchester City (2016-2020). Setelah itu, Sane kembali ke negaranya, Jerman, dan bermain untuk Bayern Munchen.

Hanya saja, Sane butuh waktu dan kerja keras agar bisa memenuhi ekspektasi klub dan fans. Soalnya, winger kiri berusia 27 tahun ini sempat dibekap cedera, yang membuat kebugarannya menurun drastis.

Sepanjang musim ini, dia terlihat jauh lebih tajam. Persaingan yang ketat mendapatkan tempat, membuatnya harus mengeluarkan semua kemampuan terbaik. Sane berhasil.

Sane kembali menikmati permainannya dan fans terus memberinya dukungan untuk tetap bisa tampil konsisten.

 

4 dari 7 halaman

Karim Adeyemi (Borussia Dortmund)

Penyerang Borussia Dortmund, Karim Adeyemi berusaha melawati kiper Chelsea Kepa Arrizabalaga untuk mencetak gol selama pertandingan leg pertama babak 16 besar Liga Champions di Signal Iduna Park, Jeramn, Kamis (16/2/2023). Dortmund menang atas Chelsea dengan skor tipis 1-0. (AP Photo/Martin Meissner)

Tangguh dan agresif, Adeyemi adalah pemain sayap kiri yang tak kenal takut. Dia mampu menggeliat keluar dari ruang sempit dengan kecepatan berlari yang sangat mengagumkan,

Adeyemi mengalami perkembangan pesat di Jerman sejak pindah pada musim panas dari Red Bull Salzburg. Tak hanya asis, Adeyemi juga disanjung karena gol-golnya.

Mengingat usianya yang masih 21 tahun, Adeyemi digadang-gadang bakal menjadi satu di antara winger terbaik dunia. Kabar beredar, dia siap mengembara ke zona Eropa lain, termasuk Liga Inggris.

 

5 dari 7 halaman

Neymar (PSG)

Neymar adalah satu dari segelintir winger kiri yang mengagumkan dengan keterampilan yang juga bikin orang mengacungkan dua jempol. Sayang, penampilan terbaiknya beberapa kali harus direcoki dengan cedera.

Terlebih setelah memperkuat Brasil di Piala Dunia 2022. Cedera pergelangan kaki membuat bintan Paris Saint-Germain itu menepi sejak Februari 2023. Mantan pemain Barcelona telah mencetak 18 gol dan 17 asis dalam 29 penampilan di semua kompetisi.

Neymar layaknya seorang playmaker yang jauh lebih lengkap daripada kebanyakan pemain sayap.

 

6 dari 7 halaman

Gabriel Martinelli (Arsenal)

Gabriel Martinelli. Gelandang serang Arsenal, Gabriel Martinelli melakukan selebrasi setelah mencetak gol kedua timnya ke gawang West Ham United dalam laga pekan ke-17 Liga Inggris 2022/2023 di Emirates Stadium (26/12/2022). Hingga kini ia telah mencetak 7 gol dan 2 assist dari total 18 laga di Liga Inggris. Catatan tersebut telah melampaui koleksi golnya pada musim lalu saat ia mencetak 6 gol dari 29 laga di Liga Inggris musim 2021/2022. (AFP/Glyn Kirk)

Satu di antara penggawa menonjol dari Arsenal musim ini adalah Gabriel Martinelli. Gol, tekad, dan statistik lain yang spektakuler telah menjadikannya sebagai pemain luar biasa di panggung Liga Inggris 2022/2923.

Sangatr mencintai Arsenal, loyalitas dan totalitas Martinelli tak perlu diragukan. Semua itu tercermin dari penampilannya yang tak kenal lelah.

Sumber : Fourfourtwo

7 dari 7 halaman

Selangkah Lagi

Berita Terkait