Taktik Jitu Indra Sjafri Dinilai Jadi Kunci Timnas Indonesia U-22 yang Berjaya di SEA Games 2023

oleh Ana Dewi diperbarui 18 Mei 2023, 17:00 WIB
SEA Games 2023 - Kolase Foto Pertandingan Timnas Indonesia U-22 vs Thailand (Bola.com/Decika Fatmawaty)

Bola.com, Jakarta - Timnas Indonesia U-22 meraih medali emas sepak bola SEA Games 2023. Garuda Muda menang secara dramatis dalam laga final kontra Thailand dengan skor 5-2 di Stadion National Olympic Stadium Phom Penh, Kamboja, Selasa (16/5/2023) malam WIB.

Timnas Indonesia U-22 menyudahi penantian panjang selama 32 tahun dengan meraih medali emas di multievent olahraga dua tahunan tersebut. Ini sekaligus menjadi emas ketiga yang diraih Indonesia, setelah 1987 dan 1991.

Advertisement

Perjalanan Garuda Muda di SEA Games edisi kali ini terbilang luar biasa. Mereka mencatatkan torehan sempurna dengan menyapu bersih semua laga. Mencetak total 21 gol dan cuma kebobolan lima gol dalam enam pertandingan.

Kesuksesan Timnas Indonesia U-22 menjuarai cabor sepak bola SEA Games tak terlepas dari kehebatan sang juru taktik, Indra Sjafri. Berkat tangan dingin pelatih berusia 60 tahun tersebut, Garuda Muda bisa tampil konsisten disepanjang turnamen.

2 dari 5 halaman

Serangan Balik Maksimal

Selebrasi striker Timnas Indonesia U-22, Ramadhan Sananta setelah mencetak gol pertama ke gawang Thailand pada laga final cabor sepak bola SEA Games 2023 di National Olympic Stadium, Phnom Penh, Kamboja, Selasa (16/5/2023). (Bola.com/Abdul Aziz)

Opini ini dilontarkan oleh pelatih PSIM Yogyakarta, Erwan Hendarwanto. Menurutnya, kehebatan Indra Sjafri dalam meracik taktik jadi kunci sukses Indonesia berjaya di Kamboja.

"Secara taktikal sangat jelas skema yang dimainkan, lebih banyak memainkan midle zone with counter attack, sehingga bisa memunculkan potensi besar penyerang-penyerang Indonesia yang punya kecepatan," ujar Erwan kepada Bola.com, Kamis (18/5/2023).

"Yang pasti saya juga melihat kuatnya behind the team-nya Indonesia. Selain faktor Coach Indra, tapi juga orang-orang hebat yang berada di belakangnya," sambungnya.

3 dari 5 halaman

Rotasi yang Tepat

Pemain Timnas Thailand U-22, Irfan Jauhari melakukan selebrasi setelah mencetak gol ketiga timnya ke gawang Thailand pada laga final sepak bola SEA Games 2023 di Olympic Stadium, Phnom Penh, Kamboja, Selasa (16/05/2023). (AFP/Mohd Rasfan)

Erwan Hendarwanto juga memuji kebijakan rotasi yang dilakukan Indra Sjafri di sepanjang turnamen. Strategi pelatih kelahiran Lubuk Nyiur, Batang Kapas, Sumatera Barat itu membuat penggawa Garuda Muda dalam kondisi bugar di tengah padatnya jadwal pertandingan.

Pria asal Magelang, Jawa Tengah itu menyebut Indra Sjafri merupakan sosok pelatih yang tegas dan tak pandang bulu. Buktinya dia tak segan mencadangkan siapa pun dalam skuadnya. Dengan kata lain, Indra Sjafri seolah ingin menegaskan Timnas Indonesia U-22 tak tergantung pada sosok pemain tertentu.

"Rotasi pemain setiap laga yang sangat tepat sehingga masalah recovery bisa teratasi dengan baik serta faktor mentalitas yang ditunjukan seluruh elemen tim bahwa mereka sangat yakin bisa meraih emas ditunjukkan dalam setiap laga," katanya.

"Sekali lagi selamat buat Timnas Indonesia U-22, coach Indra dan jajaran tim pelatih serta official. Kami sangat bangga, bravo Timnas," imbuh Erwan.

4 dari 5 halaman

Momentum Kebangkitan

Pelatih kepala Timnas Indonesia U-22, Indra Sjafri memegang gambar dirinya saat merayakan kemenangan pada laga final sepak bola SEA Games 2023 melawan Thailand di Olympic Stadium, Phnom Penh, Kamboja, Selasa (16/05/2023). Skuad Garuda Nusantara menang dengan skor 5-2. (AFP/Nhac Ngyuen)

Pencapaian di SEA Games 2023 menjadi awal yang bagus buat sepak bola Tanah Air. Sekaligus modal sangat penting untuk bersaing di tingkat yang lebih tinggi.

"Keberhasilan ini saya kira menjadi penambah semangat dan kenyakinan kita, bahwa sepak bola Indonesia sudah saatnya bangkit berprestasi," papar Erwan Hendarwanto.

"SEA Games ini akan menjadikan momentum untuk meraih prestasi besar lainnya dan penambah semangat klub-klub, juga para pelatih lokal untuk mempersiapkan generasi yang bagus layaknya para pemain yang bermain di SEA Games," pungkas mantan pelatih klub Liga 2, Persekat Tegal itu.

5 dari 5 halaman

Bola.com di Kamboja

Sahabat Bola.com bisa menikmati sajian eksklusif liputan SEA Games 2023 Kamboja dengan mengklik tautan ini.

SEA Games 2023 - Laporan Langsung dari Kamboja Bersama Abdul Aziz dan Gregah Nurikhsani (Bola.com/Decika Fatmawaty)

Berita Terkait