Bola.com, Jakarta - Asisten pelatih Timnas Indonesia, Nova Arianto, menginginkan Timnas Argentina untuk menurunkan kekuatan terbaik, termasuk Lionel Messi, dalam uji coba pada FIFA Matchday Juni 2023.
Bak petir di siang bolong, Timnas Indonesia berkesempatan untuk menjajal jawara Piala Dunia 2022, Argentina, di Jakarta pada 19 Juni 2023.
Argentina memang menjadwalkan tur Asia pada pertengahan tahun ini. Selain Timnas Indonesia, tim berjulukan Albiceleste itu juga bakal berlatih tanding dengan Timnas Australia.
Argentina akan rematch dengan lawannya di babak 16 besar Piala Dunia 2022 itu di Worker's Stadium, Beijing, China, pada 15 Juni 2023.
Persiapan Terakhir
Uji coba versus Australia dan Timnas Indonesia bakal menjadi persiapan terakhir Argentina sebelum mengarungi Kualifikasi Piala Dunia 2026 Zona CONMEBOL pada September 2023.
"Harapan saya, Argentina dapat menampilkan skuad terbaiknya sehingga kami bisa berhadapan dengan pemain-pemain kelas dunia," ujar Nova kepada Bola.com, Senin (22/5/2023).
Selain itu, Nova mengungkapkan bahwa Timnas Indonesia akan memulai persiapan untuk FIFA Matchday pada awal Juni 2023. "Betul, rencananya pada 5 atau 6 Juni 2023," imbuhnya.
Selain Argentina, Timnas Indonesia juga bakal menghadapi Timnas Palestina dalam FIFA Matchday terdekat di Stadion Gelora Bung Tomo (GBT), Surabaya, pada 14 Juni 2023.
Lionel Messi dkk. Berpeluang Bermain
Dalam FIFA Matchday terakhir pada Maret 2023, Argentina dua kali berlatih tanding. Pertama, Albiceleste mengalahkan Timnas Panama 2-0. Kedua, armada Lionel Scaloni ini membantai Timnas Curacao 7-0.
Dalam dua partai itu, Scaloni memainkan kompisisi utamanya mulai dari Lionel Messi, Enzo Fernandez, Alexis Mac Allister, Nicolas Otamendi, hingga Emiliano Martinez.
Messi dkk. kembali berpeluang membela Argentina melawan Australia dan Timnas Indonesia mengingat periode ini masuk kalender FIFA. Selain itu, kompetisi di Eropa juga bakal tuntas pada akhir bulan ini.
Berseberangan
Sementara itu, PSSI malah berseberangan dengan Federasi Sepak Bola Argentina (AFA) terkait uji coba Timnas Indonesia melawan Timnas Argentina di Jakarta pada 19 Juni 2023.
Jika AFA telah merilis secara resmi latih tanding Argentina kontra Timnas Indonesia dalam situsnya, afa.com.ar, sebaliknya PSSI masih enggan membenarkannya.
"Sebelum ada hitam di atas putih, kami tidak berani mengatakan akan terjadi," ujar anggota Komite Eksekutif (Exco) PSSI, Arya Sinulingga, kepada sejumlah wartawan pada Senin (22/5/2023) pagi WIB.