Bola.com, Jakarta - Legenda Manchester United (MU), Andy Cole, memberikan petuah kepada penyerang muda The Red Devils, Alejandro Garnacho. Striker legendaris MU itu percaya Garnacho punya talenta menjadi bintang besar, tetapi ada syaratnya.
Alejandro Garnacho menjadi rising star di skuad MU pada musim ini. Ia mulai sering diberikan kesempatan bermain oleh Erik ten Hag di tim utama The Red Devils.
Pemain berdarah Argentina itu membayar kepercayaan sang manajer dengan baik. Ia kerap menjadi pembeda saat MU mengalami kebuntuan.
Andy Cole percaya Alejandro Garnacho bakal menjadi pemain yang spesial untuk MU pada musim depan.
"Saya rasa Garnacho memiliki masa depan yang cerah jika ia bisa tetap menundukkan kepalanya," ujar Andy Cole kepada William Hill.
Talenta Langka
Menurut Andy Cole, Alejandro Garnacho memiliki talenta yang sangat langka. Ia menyebut talenta itu akan membuatnya menjadi bintang masa depan di masa depan.
"Semua orang membicarakan dirinya karena ia benar-benar sangat berbahaya saat melakukan serangan," ujar Andy Cole.
"Dia tidak takut untuk merebut bola dan tidak takut untuk beduel satu lawan satu dengan lawan. Dalam era modern ini, sudah jarang ada pemain sepertinya," lanjut striker yang turut membawa MU meraih treble pada 1999 itu.
Musim yang Besar
Andy Cole juga optimistis Alejandro Garnacho akan segera meledak di skuad The Red Devils. Ia meyakini sang winger bakal menjalani musim yang luar biasa bagus dalam waktu dekat ini.
"Ada banyak pemain muda yang berhasil masuk ke dalam tim ini. Mereka mencoba untuk memperlihatkan kemampuan terbaik di United," ujar Cole.
"Manajer MU perlahan memasukkannya ke tim United. Namun, saya yakin musim depan akan menjadi musim yang luar biasa baginya," lanjutnya.
Mengejar 4 Besar Premier League
Manchester United (MU) kini tengah besaing untuk bis mendpatkan posisi empat besar Premier League dan lolos ke Liga Champions musim ini.
Namun, The Red Devils hanya butuh satu kemenangan lagi dari dua laga tersisa yang mereka miliki untuk memastikannya.
MU masih akan menghadapi Chelsea pada Jumat (26/5/2023) dini hari WIB dan Fulham pada Minggu (28/5/2023) malam. Selain itu, MU juga masih akan bertanding di final Piala FA melawan Man City pada 3 Juni 2023.
Sumber: William Hill
Disadur dari: Bola.net (Serafin Unus Pasi, published 23/5/2023)