Ditanya soal MU Kubur Mimpi Liverpool Tampil di Liga Champions, Bruno Fernandes: Ini Sangat Berarti Buat Fans

oleh Zulfirdaus Harahap diperbarui 26 Mei 2023, 08:45 WIB
Gelandang Manchester United, Bruno Fernandes, merayakan gol yang dicetaknya ke gawang Chelsea pada laga tunda pekan ke-32 Premier League 2022/2023, Jumat (26/5/2023) dini hari WIB. (AFP/Oli Scarff)

Bola.com, Manchester - Gelandang Manchester United (MU), Bruno Fernandes, mengaku senang bisa membantu timnya lolos ke Liga Champions 2022/2023. Kepastian itu didapat setelah MU mengalahkan Chelsea dengan skor 4-1.

Kemenangan atas Chelsea membuat Manchester United (MU) naik ke peringkat tiga klasemen sementara Premier League 2022/2023 dengan jumlah 72 poin. Dengan satu laga sisa musim ini, apapun hasilnya tak akan memengaruhi posisi MU di empat besar.

Advertisement

"Meraih tiket Liga Champions sudah cukup baik. Namun, tidak sempurna karena kami menginginkan yang lebih. Untuk apa yang kami lakukan musim ini, sudah sempurna," kata Bruno Fernandes seperti dikutip Sky Sports.

Pada laga penutup musim, Manchester United (MU) akan menjamu Fulham di Old Trafford (28/5/2023). Laga ini wajib dimaksimalkan demi menutup musim dengan indah.

2 dari 5 halaman

Berarti untuk Fans

Pemain sekaligus kapten Manchester United, Bruno Fernandes (kiri), berhasil mencetak gol dari titik penalti dalam pertandingan partai tunda pekan ke-32 Liga Inggris2022/2023 yang berlangsung di Old Trafford, Jumat (26/5/2023) dini hari WIB. (AFP/Oli Scarff)

Keberhasilan Manchester United (MU) meraih tiket Liga Champions sekaligus mengubur mimpi Liverpool. Klub asal Merseyside dipastikan tak tampil di Liga Champions musim depan karena saat ini berada di peringkat kelima dengan selisih empat angka dari Newcastle United yang ada di posisi empat.

Dengan satu laga sisa, Liverpool maksimal finis di posisi kelima. Bruno Fernandes menyebut, situasi ini membuat suporternya bahagia karena menyaksikan rival tak bermain di Liga Champions.

"Kami tahu itu sangat berarti bagi para fans. Kami tahu, kami juga akan senang jika Liverpool tidak berada di sana, tetapi bagi kami, ini adalah tentang mendapatkan yang terbaik untuk diri kami sendiri," ucap Bruno Fernandes.

3 dari 5 halaman

Beri Apresiasi

Gelandang Manchester United (MU), Bruno Fernandes, berdiri terdiam menatap suporter Aston Villa setelah mencetak gol kemenangan The Red Devils kala kedua tim bertemu pada pekan ke-34 Premier League di Old Trafford, Minggu (30/4/2023) malam WIB. (OLI SCARFF / AFP)

Bruno Fernandes tak lupa memberikan apresiasi terhadap suporter yang setia mendukung MU di Old Trafford. Menurut Fernandes, kehadiran suporter memberikan atmosfer yang luar biasa untuk pemain.

"Mereka luar biasa bagi kami. Kami telah memenangi banyak pertandingan di kandang. Mereka telah menciptakan atmosfer yang luar biasa bagi kami," ucap Fernandes.

"Mereka tahu betapa pentingnya mereka bagi kami. Kami hanya menghargai semua usaha mereka," tegas pemain asal Portugal itu.

Sumber: Sky Sports

4 dari 5 halaman

Yuk Simak Posisi Tim Kesayangan Kamu!

5 dari 5 halaman

Yuk Ikutan Kuis Liga Champions

https://www.newshub.id/interactive2/4425

Berita Terkait