4 Bintang yang Realistis Diangkut Liverpool pada Bursa Transfer Musim Panas 2023: Perkuat Lini Tengah!

oleh Benediktus Gerendo Pradigdo diperbarui 27 Mei 2023, 09:30 WIB
Ilustrasi - Alexis Mac Allister, Ruben Neves, Eberechi Eze, Ryan Gravenberch (Bola.com/Decika Fatmawaty)

Bola.com, Jakarta - Liverpool mengalami musim yang sangat berat pada 2022/2023. Tidak pernah sekali pun masuk empat besar di klasemen Premier League dan tersingkir begitu cepat di Carabao Cup, Piala FA, dan Liga Champions, membuat The Reds seakan turun level.

Musim buruk Liverpool sudah terlihat sejak awal. Dalam tiga pekan pertama, The Reds gagal meraih kemenangan. Liverpool bermain imbang 2-2 dengan Fulham, bermain imbang 1-1 dengan Crystal Palace, dan kalah 1-2 dari Manchester United. Hasil tiga laga itu membuat Liverpool merosot hingga posisi ke-16.

Advertisement

Namun, Liverpool mampu mengangkat posisinya hingga peringkat kesembilan, kemudian sempat di peringkat keenam, dan setelah itu kerap naik dan turun sepanjang musim berjalan. Namun, semua menjadi lebih baik pada akhir musim.

Liverpool menjalani 10 laga terakhir jelang pekan ke-38 dengan sangat baik. The Reds meraih tujuh kemenangan dan tiga hasil imbang dalam progresnya. Namun, hasil positif itu tidak bisa membawa Liverpool kembali ke papan atas Liga Inggris.

Liverpool berada di posisi kelima saat ini, peringkat terbaik yang bisa mereka raih pada sepanjang musim, dan mengantar The Reds untuk belaga di Liga Europa pada musim depan.

Liverpool pun memiliki sejumlah target transfer untuk bursa musim panas 2023, di mana situasi gagal ke Liga Champions yang dihadapi The Reds akan turut memberi dampak terhadap keberhasilan mereka merekrut pemain yang sudah diincar.

Berikut empat pemain yang realistis direkrut oleh Liverpool pada musim panas 2023:

2 dari 6 halaman

Alexis Mac Allister

Liverpool dikabarkan tengah meminati gelandang asal Argentina yang tampil impresif bersama Brighton and Hove Albion musim ini, Alexis Mac Allister. Jika kesampaian mendatangkannya pada musim depan, ia akan jadi pemain ke-6 Argentina yang didatangkan The Reds dalam hampir dua dekade terakhir. Berikut ini daftar 5 pemain Argentina yang sebelumnya pernah memperkuat Liverpool dalam hampir 20 tahun terakhir. (AFP/Adrian Dennis)

Pemain pertama yang bisa direkrut oleh Liverpool adalah gelandang asal Argentina yang memperkuat Brighton and Hove Albion, Alexis Mac Allister. Namun, memang The Reds harus bersaing dengan Chelsea dan Manchester United (MU) untuk mendapatkan tanda tangannya.

Namun, seperti dilansir oleh Football Insider, Liverpool disebut sebagai tim yang cocok untuk pemain berusia 24 tahun itu. Kehadiran Mac Allister diyakini membuat lini tengah The Reds bisa lebih baik pada musim 2023/2024.

Bahkan Liverpool disebut-sebut sudah mencapai kata sepakat secara pribadi dengan Alexis Mac Allister, meski pembicaraan di antara kedua klub belum benar-benar final.

3 dari 6 halaman

Ruben Neves

Pemain Wolverhampton, Ruben Neves melakukan selebrasi setelah mencetak gol ketiga timnya ke gawang Liverpool pada laga pekan ke-22 Liga Inggris 2022/2023 di Molineux Stadium, Sabtu (04/02/2023). Liverpool kalah dengan skor 0-3 dari Wolves. (AP via PA/Tim Goode)

Seperti dilansir dari Football Insider, Liverpool memiliki ketertarikan yang konkret terhadap kapten Wolverhampton Wanderers, Ruben Neves, pada musim panas 2023.

Gelandang berusia 26 tahun itu diperkirakan bakal meninggalkan Wolves pada musim panas ini, di mana kabarnya Barcelona menjadi tim favorit untuk mendatangkan pemain asal Portugal itu.

Liverpool dikabarkan tengah menunggu jika Barcelona menarik diri dari upaya mendatangkan Ruben Neves. Barcelona disebut masih menghadapi masalah finansial dan perlu mengurangi 200 juta euro dari daftar tagihan gaji.

Situasi itu menjadi cukup menguntungkan bagi Liverpool. Wolves disebut-sebut ingin mendapatkan dana segar dari gelandang mereka. Liverpool pun menjadi tim yang realistis untuk menjadi pelabuhan baru Ruben Neves.

4 dari 6 halaman

Eberechi Eze

Gelandang Crystal Palace, Eberechi Eze melakukan selebrasi usai mencetak gol kedua timnya ke gawang Sheffield United dalam laga lanjutan Liga Inggris 2020/21 pekan ke-17 di Selhurst Park, Sabtu (2/1/2021). Crystal Palace menang 2-0 atas Sheffield United. (AFP/Clive Rose/Pool)

Pemain sayap Crystal Palace ini sempat mendinginkan rumor yang mengaitkan dirinya dengan Liverpool.

Namun, The Reds dikabarkan memang tertarik dengan pemain yang memperlihatkan performa bagus untuk Crystal Palace sejak Roy Hodgson mengambil alih, di mana Eze mencetak enam gol dan sebuah assist dalam delapan laga.

Namun, Liverpool bukan satu-satunya yang berharap kepada pemain kelahiran Inggris. Tottenham Hotspur dan Paris Saint-Germain (PSG) juga disebut-sebut tengah fokus untuk mendapatkan bintang Crystal Palace.

5 dari 6 halaman

Ryan Gravenberch

Gelandang Bayern Munchen, Ryan Gravenberch menyundul bola saat sesi latihan (12/9/2022) di Munich menjelang menghadapi Barcelona pada laga fase Grup C Liga Champions 2022/2023. Ryan Gravenberch yang baru didatangkan Bayern Munchen pada awal musim 2022/3034 dari Ajax Amsterdam nyatanya tak memenuhi ekspektasi. Jika dilepas, Liverpool yang sempat meminatinya sebelum didapatkan Bayern Munchen tentu akan bergerak cepat untuk menampungnya. (AFP/Christof Stache)

Seperti dilansir dari Fichajes, gelandang Bayern Munchen, Ryan Gravvenberch, menyebut Liverpool sebagai klub yang ingin dibelanya jika bergabung pada musim 2023.

Gravenberch menjadi sosok yang tepat untuk memperaiki lini tengah Liverpool.

Jurgen Klopp disebut-sebut menginginkan Gravenberch yang mendapakan waktu bermain minimal bersama Bayern Munchen setelah bergabung bersama tim Bundesliga itu pada musim ini.

Sumber: Fichajes, Football Insider

6 dari 6 halaman

Persaingan di Liga Inggris

Berita Terkait