Bola.com, Bandung - Pelatih Persib Bandung, Luis Milla, mengaku masih memburu pemain asing untuk tambahan kekuatan Maung Bandung di Liga 1 2023/2024.
Terlebih regulasi terbaru mengenai kuota pemain asing yang kini menjadi 5+1 membuat Persib Bandung bisa mencari pemain asing baru lagi untuk Liga 1 musim depan.
Luis Milla pun meminta agar Persib Bandung bisa segera mendatangkan pemain asing baru. Hal ini tidak lepas dari kebutuhan Persib untuk segera memulai persiapan menatap musim depan.
"Untuk pemain asing yang tersisa, kami harus segera mendatangkannya. Rencananya kami akan memulai pramusim dan saat itu kami akan menganalisis pemain di dalam tim," ujar Luis Milla ketika dihubungi pada Sabtu (27/5/2023).
Masih Bungkam
Namun, pelatih Persib Bandung asal Spanyol itu enggan menyebutkan jati diri pemain asing yang sedang dibidiknya.
"Satu yang pasti, kami berusaha untuk mendapatkan pemain ini," ujar Luis Milla.
Saat ini kekuatan pemain asing Persib masih seperti musim lalu, yaitu Nick Kuipers asal Belanda, Daisuke Sato asal Filipina, dan duo Brasil, David da Silva dan Ciro Alves.
Keempat pemain asing itu masih memiliki kontrak bersama Persib dan kemungkkinan masih tetap menjadi bagian dari tim Persib pada Liga 1 2023/2024.
Kekuatan Persib Tidak Banyak Berubah
Luis Milla memastikan jumlah kekuatan tim Persib Bandung tidak akan jauh berbeda dengan musim-musim sebelumnya.
"Rencananya kami akan bekerja dengan satu tim berisikan 24 hingga 25 pemain dengan tambahan dua sampai tiga pemain muda dari akademi Persib," ujar Luis Milla.
"Ini mungkin akan sama dengan musim lalu, yaitu 24 hingga 25 pemain. Menurut saya ini jumlah yang sempurna untuk bekerja bersama di dalam tim," lanjut pelatih asal Spanyol itu.
Persib rencananya akan memulai latihan rutinitas bersama pada 5 Juni 2023 sebagai persiapan mengarungi Liga 1 2023/2024 yang akan dimulai awal Juli 2023.