VIDEO Liga Inggris: Erling Haaland Sangat Suka Golnya ke Gawang MU, tapi Bukan Itu yang Jadi Favorit

oleh Okie Prabhowo diperbarui 28 Mei 2023, 08:08 WIB

Bola.com, London - Striker Man City, Erling Haaland, mengaku sangat menyukai salah satu golnya ke gawang MU (Manchester United) yang tercipta dalam laga pekan kesembilan Liga Inggris (Premier League) 2022/2023. Hal tersebut diungkapkan penyerang asal Norwegia itu dalam acara FWA Player of the Year.

Erling Haaland terpilih menjadi FWA Player of the Year kategori pesepak bola putra untuk musim 2022/2023. FWA adalah Football Writers' Association. Dalam acara tersebut, Haaland menyebutkan dua gol yang disukainya di Liga Inggris (Premier League) pada musim ini.

Advertisement

Salah satunya yang sangat disukainya adalah ketika Man City menang 6-3 atas MU di Etihad Stadium pada Oktober 2022. Saat itu, Haaland menorehkan hattrick tetapi yang disukainya adalah golnya yang merupakan hasil assist dari Kevin de Bruyne.

Meski disukai Haaland gol tersebut, tetapi bukan itu yang menjadi favoritnya. Striker berusia 22 tahun itu memilih golnya ke gawang Southampton. Salah satu torehannya yang tercipta pada April 2023 tersebut dengan tendangan salto.

Tidak hanya itu, Haaland juga terpilih menjadi pemain terbaik Premier League musim 2022/23. Keputusan tersebut diumumkan langsung oleh situs resmi Premier League, Sabtu (27/5/2023). Haaland terpilih melalui voting publik yang dikombinasikan oleh penilaian dari 20 kapten tim Premier League serta panel yang berisi para ahli sepak bola.

Haaland menjadi pemain keempat Manchester City yang merah penghargaan tersebut. Ia mengikuti jejak Kevin De Bruyne pada musim 2019/20 dan 2021/22, Ruben Dias (2020/21) dan Vincent Kompany (2011/12).

Bagaimana komentar Erling Haaland soal gol yang disukainya yaitu ketika menghadapi MU? Para pembaca bisa menyimaknya dalam tayangan terkait Liga Inggris (Premier League) di atas. *(Video di-edit oleh Alif Adam, mahasiswa magang dari Telkom University).

Berita Terkait