Tegang di Final Malaysia Masters, Gregoria Mariska Tunjung Menyesal

oleh Wiwig Prayugi diperbarui 28 Mei 2023, 17:30 WIB
Gregoria Mariska Tunjung runner-up Malaysia Masters 2023. (PBSI)

Bola.com, Kuala Lumpur - Tunggal putri Indonesia, Gregoria Mariska Tunjung, mengaku tak bermain maksimal dalam final Malaysia Masters 2023

Pada laga di Axiata Arena, Kuala Lumpur, Minggu (28/5/2023), Gregoria kalah dua gim langsung dari pemain nomor 1 dunia, Akane Yamaguchi asal Jepang, dengan skor 17-21 dan 7-21.

Advertisement

Gregoria yang tampil rapi sepanjang turnamen, membuat banyak kesalahan sendiri. Mayoritas poin Akane dalam pertandingan ini didapat dari kesalahan Gregoria.

"Saya akui saya tidak bermain maksimal hari ini. Bahkan boleh dikatakan permainannya buruk. Saya tidak bisa keluar dari tekanan. Jujur, saya tidak bisa tidur semalam. Mungkin karena saya berpikir ini penting buat saya, kan saya punya target di sini jadi itu buat saya tidak nyaman," katanya.

2 dari 2 halaman

Menyesal

Gregoria Mariska Tunjung runner-up Malaysia Masters 2023. (PBSI)

Pemain yang baru masuk 10 besar dunia ini menyebut faktor mental berpengaruh besar.

"Pikiran saya berat sehingga berpengaruh kepada performa di lapangan termasuk secara fisik yang menurun. Saya tidak bisa mengatasi tekanan itu. Final ini sudah saya tunggu dari lama, jadi saya menyesal tidak coba untuk rileks," lanjutnya.

"Saya minta maaf kepada pelatih dan semua orang yang sudah menunggu partai final tadi. Ini jadi pembelajaran besar untuk ke depan, kalau ada final-final besar lagi saya sudah tahu harus melakukan apa," tambahnya.

Berita Terkait