Liga Inggris: Digoda Bayern Munchen, Julian Alvarez Setia pada Man City

oleh Wiwig Prayugi diperbarui 29 Mei 2023, 07:00 WIB
Striker Manchester City, Julian Alvarez berpose dengan mencium trofi Liga Inggris saat perayaan gelar usai laga pekan ke-37 menghadapi Chelsea di Etihad Stadium, Manchester (21/5/2023). Julian Alvarez didatangkan pada awal musim 2022/2023 dari River Plate. Sejauh ini ia telah tampil 29 kali di Liga Inggris, termasuk di laga terakhir saat menang 1-0 atas Chelsea, dengan torehan 9 gol dan 1 assist. (AP Photo/Jon Super)

Bola.com, Jakarta Striker Argentina, Julian Alvarez ingin tetap bersama Manchester City. Padahal, ia mendapat godaan dari raksasa Jerman, Bayern Munchen.

"Tidak ada peluang sama sekali bagi Julián Álvarez untuk meninggalkan Man City dengan status pinjaman di musim panas," tulis pakar transfer Eropa, Fabrizio Romano.

Advertisement

“Sumber merasa dia akan tetap bertahan; tapi yang pasti, tidak pergi dengan status pinjaman.

"Hubungan ke Bayern dengan status pinjaman digambarkan sangat luas."

 

Walau kurang menit bermain, Julian Alvarez tampil mengesankan selama ini. Man City sebenarnya puas dan telah memberi penawaran kontrak baru bedurasi lima tahun dengan tawaran gaji yang jauh lebih baik.

2 dari 3 halaman

Rumor Tak Betah

Pemain Argentina, Julian Alvarez (kanan) melakukan selebrasi bersama Lionel Messi setelah mencetak gol kedua timnya ke gawang Kroasia saat laga semifinal Piala Dunia 2022 yang berlangsung di Lusail Stadium, Qatar, Selasa (13/12/2022) waktu setempat. (AP Photo/Martin Meissner)

Julian Alvarez sebelumnya mulai memperlihatkan tanda-tanda tidak betah di Etihad Stadium. Beberapa klub besar pun disebut memantau situasi pemain asal Argentina itu dan berniat memboyongnya pada musim panas 2023.

Julian Alvarez baru saja bergabung bersama Man City dari River Plate pada musim lalu dan sempat dipinjamkan kembali ke klub Argentina itu hingga akhirnya tiba di Etihad Stadium beberapa bulan kemudian.

Pemain asal Argentina itu kurang puas dengan menit bermainnya dan tidak melihat dirinya akan mendapatkan lebih banyak menit bermain dalam waktu dekat. Jadi opsi angkat kaki Julian Alvarez kini tengah mencuat.

 

3 dari 3 halaman

Gol Krusial

Selebrasi para pemain Manchester City setelah Julian Alvarez (kedua kiri) mencetak gol ke gawang Chelsea pada laga lanjutan pekan ke-37 Liga Inggris 2022/2023 di Etihad Stadium, Manchester (21/5/2023). (AP Photo/Jon Super)

Manchester City sudah mengangkat trofi juara Liga Inggris 2022/2023. Tampil di Etihad Stadium hari Minggu (21/05/2023), skuad asuhan Pep Guardiola sukses mengalahkan Chelsea dengan skor 1-0.

Yang menarik dari laga ini, Man City bahkan turun dengan hampir 90 persen pemain pelapis.

Tidak ada nama-nama Ederson, Erling Haaland, Kevin De Bruyne sampai Ilkay Gundogan. Namun pemain seperti Kalvin Phillips dan Julian Alvarez memastikan Man City tetap solid.

Satu-satunya gol kemenangan Man City diciptakan oleh Julian Alvarez pada menit ke-12. Dia sempat membuat gol kedua menit 71 tapi dianulir VAR. Kemenangan ini membuat Man City unggul tujuh poin dari Arsenal yang sudah tidak berpeluang jadi juara. Sementara Chelsea di urutan 12.

Berita Terkait