Klasemen Akhir Liga Inggris 2022/2023: Everton Selamat dari Degradasi, MU Amankan Peringkat Ketiga

oleh Benediktus Gerendo Pradigdo diperbarui 29 Mei 2023, 01:07 WIB
Liga Inggris - Ilustrasi Logo Premier League Musim 2022-23 (Bola.com/Adreanus Titus)

Bola.com, Jakarta - Begitu banyak kejutan terjadi pada pekan terakhir Liga Inggris 2022/2023. Manchester United (MU) mengakhiri musim ini dengan kemenangan yang membuat mereka mengamankan peringkat ketiga. Sementara di papan bawah, Everton berhasil lepas dari jerat degradasi.

Arsenal meraih kemenangan 5-0 atas Wolverhampton Wanderers pada laga terakhir musim ini.

Advertisement

Kemenangan itu menjadi pemanis bagi suporter The Gunners setelah mereka kecewa karena tim kesayangannya gagal mempertahankan puncak klasemen Liga Inggris dan menyerahkan trofi juara kepada Man City.

Menariknya, Man City yang menjadi juara justru kalah 0-1 dari Brentford pada laga terakhir mereka di Liga Inggris musim ini. Berbanding terbalik dengan rival sekota mereka, MU yang berhasil menang 2-1 atas Fulham.

Kemenangan atas Fulham membuat MU benar-benar mengamankan posisi ketiga dalam klasemen Liga Inggris, unggul empat poin atas Newcastle United yang harus puas bermain imbang 1-1 di markas Chelsea.

 

2 dari 4 halaman

Everton Selamat, Leicester City dan Leeds United Temani Southampton Turun Kasta

Premier League - Ilustrasi Logo Premier League (Bola.com/Adreanus Titus)

 

Sementara itu, persaingan sengit menghindari degradasi berakhir sudah. Everton menjadi tim yang selamat dari degradasi setelah meraih kemenangan 1-0 saat menjamu Bournemouth.

Sementara itu, Southampton yang bermain imbang 4-4 dengan Liverpool dan sudah pasti menjadi juru kunci Liga Inggris, ditemani oleh Leicester City dan Leeds United untuk turun kasta ke Championship.

Leeds United kalah telak 1-4 dari Tottenham Hotspur pada laga pekan terakhir. Sementara Leicester City yang menang 3-1 atas West Ham United tak bisa banyak berharap karena Everton juga berhasil menang.

Berikut klasemen akhir Liga Inggris 2022/2023:

3 dari 4 halaman

Akhir dari Persaingan Liga Inggris Musim Ini

 

FcTables.com

4 dari 4 halaman

Persaingan Premier League

Berita Terkait