Liga Spanyol: Adios! Karim Benzema Resmi Tinggalkan Real Madrid

oleh Gregah Nurikhsani diperbarui 04 Jun 2023, 17:56 WIB
Striker Real Madrid, Karim Benzema mencetak gol ketiga timnya ke gawang Barcelona melalui eksekusi penalti pada laga leg kedua semifinal Copa del Rey 2022/2023 di Camp Nou Stadium, Barcelona, Kamis (6/4/2023) dini hari WIB. (AFP/Pau Barrena)

Bola.com, Madrid - Real Madrid telah mengonfirmasi bahwa Karim Benzema akan meninggalkan Real Madrid setelah 14 tahun, Minggu (4/6/2023). Penyerang asal Prancis itu bakal meninggalkan Santiago Bernabeu saat kontraknya habis akhir bulan ini.

Karim Benzema telah menghabiskan 14 musim penuh prestasi di Santiago Bernabeu. Striker berusia 35 tahun itu menjadi pencetak gol terbanyak kedua klub dan memenangkan lima Liga Champions, empat gelar LaLiga, dan Ballon d'Or 2022.

Advertisement

Sedianya, Benzema diperkirakan akan bertahan di Madrid selama satu musim lagi hingga Juni 2024 tetapi memilih untuk menerima tantangan baru.

Beberapa media Spanyol melaporkan awal pekan ini bahwa Karim Benzema ditawari kontrak dua tahun senilai €400 juta untuk pindah ke Arab Saudi pada Januari, kesepakatan yang sama dengan Cristiano Ronaldo, yang bergabung dengan Al Nassr setelah meninggalkan Manchester United.

2 dari 4 halaman

Berhak Tentukan Masa Depan

Karim Benzema bergabung dengan Real Madrid sejak 2009 silam setelah didatangkan dari Lyon. Sempat kesulitan beradaptasi, dirinya berhasil menunjukkan kemampuannya dengan sukses mengoleksi 279 gol dan 143 assist dari 558 penampilan di semua kompetisi bersama Los Blancos. (Foto: AFP/Christof Stache)

Sebuah pernyataan resmi klub menyatakan, “Real Madrid dan kapten kami Karim Benzema telah sepakat untuk mengakhiri periode brilian dan tak terlupakan sebagai pemain untuk klub kami."

“Karim Benzema berhak menentukan masa depannya."

“Madridistas dan semua fans di seluruh dunia telah menikmati sepak bola magis dan uniknya, yang membuatnya menjadi salah satu mitos besar klub kami dan salah satu legenda besar sepak bola dunia.

“Real Madrid adalah, dan akan selalu menjadi rumahnya, dan kami mendoakan yang terbaik untuk dia dan seluruh keluarganya di fase baru hidupnya ini.”

3 dari 4 halaman

Ke Arab Saudi?

Benzema diperkirakan akan bergabung dengan Al Ittihad, di mana dia akan menghadapi Al Nassr dari Cristiano Ronaldo di Liga Pro Saudi.

Ini pasti akan berdampak besar pada pasar transfer global, karena Real Madrid membutuhkan pemain besar untuk mengisi celah yang ditinggalkan oleh pemenang Ballon d'Or tersebut.

Pencarian bisa membawa mereka ke Serie A, di mana penyerang Napoli Victor Osimhen baru saja dinobatkan sebagai Capocannoniere dengan 25 gol.

Sumber: Real Madrid

4 dari 4 halaman

Tebak Juara Liga Champions 2022/2023

https://www.newshub.id/interactive2/4425

Berita Terkait