Barcelona Ngotot Buru 3 Pemain Top, tapi Maunya yang Gratisan: Lionel Messi Incaran Teratas

oleh Suharno diperbarui 05 Jun 2023, 14:00 WIB
Ekspresi pelatih Barcelona, Xavi Hernandez saat memimpin timnya menghadapi Real Madrid pada leg pertama semifinal Copa del Rey 2022/2023, Jumat (3/3/2023) dini hari WIB. (AP Photo/Manu Fernandez)

Bola.com, Barcelona - Juara La Liga Spanyol, Barcelona, menargetkan memboyong tiga pemain bintang pada bursa transfer musim panas 2023. Bahkan, tiga pemain itu bisa dianggap sebagai holy trinity atau trinitas suci.

Setelah menjadi juara La Liga, Barcelona tentu menargetkan bersinar di Liga Champions musim depan. Dalam dua musim terakhir, Blaugrana gagal lolos dari babak penyisihan grup dan terlempar ke Liga Europa.

Advertisement

Namun, dengan terbatasnya uang kas karena krisis finansial, Barcelona harus jeli merekrut pemain baru. Blaugrana bahkan akan menargetkan pemain gratisan alias berstatus bebas transfer karena tidak memperpanjang kontrak di klub lama.

Berikut tiga pemain gratisan yang menjadi target belanja Barcelona di musim panas ini. Langsung saja simak nama ketiga pemain tersebut.

 

2 dari 4 halaman

1. Lionel Messi

Pemain Paris Saint-Germain, Lionel Messi saat laga pekan ke-29 Liga Prancis 2022/2023 melawan Lyon di Parc de Pricess, Paris, Senin (3/4/2023) WIB. PSG kalah dengan skor 0-1 dari Lyon. (AP Photo/Aurelien Morissard)

Menurut Daily Mail, Barca menjadikan kembalinya Lionel Messi sebagai prioritas pada musim panas ini. Pemain Argentina berusia 35 tahun itu akan meninggalkan PSG pada akhir musim, setelah menghabiskan dua musim di ibu kota Prancis.

Berbicara kepada outlet Spanyol Jijantes, presiden Barca Joan Laporta mengatakan klub akan melakukan apa pun untuk membawa Messi kembali ke Camp Nou. Kini, tinggal Blaugrana apakah mampu memberikan gaji yang layak kepada La Pulga.

 

3 dari 4 halaman

2. Ilkay Gundogan

Ilkay Gundogan. Gelandang Jerman berusia 31 tahun ini akan mengakhiri kontrak keduanya yang berdurasi 3 tahun bersama Manchester City pada akhir musim 2022/2023. Ia didatangkan pada awal musim 2016/2017 dari Borussia Dortmund dengan nilai transfer 27 juta euro dengan durasi kontrak 4 tahun. Hingga kini ia telah tampil dalam 266 laga bareng The Citizens di semua ajang dengan torehan 51 gol dan 34 assist. Kabarnya Barcelona siap menampungnya musim depan. (AFP/Lindsey Parnaby)

The Mail mengklaim selain Messi, Barcelona juga tertarik mendatangkan gelandang Manchester City, Ilkay Gundongan. Kontrak gelandang Jerman tersebut di Stadion Etihad berakhir musim panas ini.

Meski kontraknya segera habis, Gundongan justru menjadi kunci sukses The Citizen menjuarai Piala FA setelah mencetak brace ke gawang Manchester United. Namun, Barcelona akan mendapatkan saingan dari Arsenal untuk mendapatkan Gundongan.

 

4 dari 4 halaman

3. Inigo Martinez

Penyerang Real Madrid Marco Asensio berebut bola dengan bek Athletic Bilbao Inigo Martinez pada perempat final Copa del Rey di San Mames, Jumat (4/2/2022) dinihari WIB. Real Madrid tersisih dari Copa del Rey setelah kalah 0-1 dari Athletic Bilbao. (AP Photo/Alvaro Barrientos)

Nama ketiga dalam daftar ini adalah bek tengah Athletic Bilbao, Inigo Martinez. Fabrizio Romano telah mengklaim bahwa pemain berusia 31 tahun itu telah menyetujui kontrak dua tahun dengan Barcelona.

Meski diklaim sudah mendapatkan sang pemain, Barcelona belum menerima persetujuan dari La Liga untuk mendaftarkannya. Masuknya Inigo akan menambah kuat pertahanan skuad Xavi yang hanya kebobolan 18 gol musim ini.

Sumber: SportBible

Berita Terkait