14 Mantan Pemain Tottenham Hotspur yang Menyabet Trofi Setelah Pindah, Harry Kane Segera Menyusul?

oleh Suharno diperbarui 07 Jun 2023, 18:25 WIB
Gelandang Manchester United (MU) Christian Eriksen. (Oli SCARFF / AFP)

Bola.com, Jakarta - Tottenham Hotspur masih menunggu trofi pertama sejak 2008. Ketika Lilywhites sedang menunggu trofi, beberapa mantan pemain mereka telah menemukan kesuksesan di tempat lain.

Lebih dari 100 trofi telah diraih oleh mantan pemain Spurs selama 15 tahun terakhir. Mantan pemain Spurs yang paling banyak menyabet gelar yakni Luka Modric dan Gareth Bale dengan total 37 trofi.

Advertisement

Kini ada nama Harry Kane, striker Tottenham yang menjadi incaran banyak klub besar untuk memberikannya trofi pertama. Tetapi, sebelum melihat apakah Kane akan hengkang dan meraih trofi pertamanya, lihat dahulu mantan pemain Tottenham yang sukses di tempat lain.

Berikut 14 nama mantan pemain Tottenham Hotspur yang sukses merebut trofi di klub lain.

 

2 dari 15 halaman

1. Kieran Trippier

Kieran Trippier. Bek kanan Inggris berusia 31 tahun ini didatangkan Newcastle United dari Atletico Madrid senilai 15 juta euro. Pengalamannya yang segudang bersama beberapa klub Liga Inggris membuat ia tak kesulitan beradaptasi. Total 2 gol telah dicetaknya dari 4 laga. (AFP/Lindsey Parnaby)

Trippier mencatatkan lebih dari 100 penampilan untuk Spurs selama empat tahun di White Hart Line. Dia mencari tantangan baru pada 2019 saat memutuskan ke Atletico Madrid.

Bek sayap itu memberikan kontribusi saat Atletico juara La Liga musim 2020/2021. Trippier berusaha menambah koleksi trofi bersama klub kaya baru, Newcastle.

 

3 dari 15 halaman

2. Juan Foyth

Bek Villarreal, Juan Foyth (kanan) berebut bola dengan gelandang Bayern Munchen dalam laga leg pertama perempatfinal Liga Champions 2021/2022 di La Ceramica Stadium, Villarreal (6/4/2022). Pemain asal Argentina berusia 25 tahun ini tercatat pernah membela Tottenham Hotspur selama 3 musim mulai 2017/2018 hingga 2019/2020. Pada awal musim 2020/2021 ia langsung hijrah ke La Liga Spanyol berstatus pinjaman bersama Villarreal yang akhirnya dipermanenkan pada musim berikutnya. (AFP/Christof Stache)

Bek Argentina itu tidak pernah benar-benar berada di London Utara karena hanya membukukan 32 penampilan selama tiga musim. Dia kemudian pindah ke Spanyol, merapat ke Villarreal.

Di Villarreal, Foyth seperti menemukan rumah baru dan sangat menikmati kariernya. Foyth menjuarai Liga Europa 2020/2021 bersama tim Spanyol itu dengan mengalahkan Manchester United di final melalui adu penalti.

 

4 dari 15 halaman

3. Etienne Capoue

Pemain Watford Etienne Capoue (kanan tengah) mencoba untuk memblok tembakan dari pemain Liverpool Adam Lallana (kiri tengah) pada pertandingan Liga Inggris di Vicarage Road Stadium, Watford, Inggris, Sabtu (29/2/2020). Watford membantai Liverpool 3-0. (AP Photo/Alastair Grant)

Gelandang asal Prancis, Etienne Capoue, juga merupakan bagian dari skuad Villarreal yang menjuarai Liga Europa 2020/2021. Sebelum ke Villarreal, Capoue pernah bermain untuk Watford setelah hengkang dari Tottenham.

Di Tottenham, Capoue hanya membukukan 36 penampilan selama dua tahun kontraknya. Gelandang asal Prancis ini kemudian bersinar bersama Watford selama enam tahun sebelum pindah ke Villarreal.

 

5 dari 15 halaman

4. Vincent Janssen

5. Vincent Janssen - Penyerang berusia 26 tahun ini bergabung dengan Totttenham pada tahun 2016 dari AZ Alkmaar. Janssen gagal menunjukkan ketajamannya bersama Tottenham dan hanya mencetak dua gol selama tiga tahun berkarier di Premier League. (AFP/Glyn Kirk)

Karier Janssen di klub London Utara juga kurang mengesankan. Striker berpaspor Belanda ini hanya mencetak dua gol liga dari 31 laga bersama Tottenham dalam tiga tahun.

Setelah dipinjamkan ke Fenerbache, Janssen kemudian pindah ke Meksiko bersama Monterrey secara permanen. Dia membantu Monterrey meraih gelar ganda yakni liga dan piala pada 2019/2020 serta menjuarai Liga Champions CONCACAF pada 2021.

 

6 dari 15 halaman

5. Carlos Vinicius

Striker Fulham, Carlos Vinicius (kiri) menguasai bola dibayangi bek Sunderland, Aji Alese pada laga putaran keempat Piala FA 2022/2023 di Craven Cottage, London (28/1/2023). Carlos Vinicius dilepas ke Fulham pada awal musim 2022/2023 dengan nilai transfer 5 juta euro atau kini setara Rp83 miliar setelah membela Benfica selama 3 musim sejak awal musim 2019/2020. Dalam dua musim terakhirnya, ia dipinjamkan Benfica ke Tottenham Hotspur dan PSV Eindhoven. (AFP/Adrian Dennis)

Penyerang Brasil, Carlos Vinicius, mencetak 10 gol untuk Spurs selama masa pinjamannya pada 2020/2021. Namun, dia akhirnya meninggalkan Tottenham tanpa trofi.

Tidak butuh waktu lama baginya untuk mendapatkan beberapa trofi, tepatnya saat berseragam PSV dan memenangi Piala KNVB di musim berikutnya.

 

7 dari 15 halaman

6. Erik Lamela

Gol-gol Sevilla dicetak oleh Suso dan Erik Lamela. (AP Photo/Jose Breton)

Lamela meninggalkan Spurs ke Sevilla pada 2021, saat sang pemain jadi pemain tambahan plus uang 21 juta pounds untuk ditukar dengan Bryan Gil. Lamela meniti awal baru di Sevilla, sedangkan Gil juga kembali ke Sanchez Pizjuan musim ini karena Spurs meminjamkannya.

Kedua pemain ini justru bahu membahu saat Sevilla meraih gelar Liga Europa musim 2022/2023 mengalahkan AS Roma yang dibesut Jose Mourinho melalui adu penalti. Lamela menjadi salah satu algojo pada babak penentuan

 

8 dari 15 halaman

7. Toby Alderweireld

Gelandang Everton, James Rodriguez (kiri) berebut bola dengan bek Tottenham hotspur, Toby Alderweireld dalam laga lanjutan Liga Inggris 2020/2021 pekan ke-32 di Goodison park, Liverpool, Jumat (16/4/2021). Everton bermain imbang 2-2 dengan Tottenham. (AP/Peter Powell/Pool)

Sebelum ke Tottenham, Toby Alderweireld meraih gelar juara bersama klub Belanda, Ajax dan Atletico Madrid. Sayangnya, bek asal Belgia ini justru tidak mendapatkan trofi apa pun kala memperkuat Spurs.

Setelah kontraknya tidak diperpanjang, Alderweireld justru meraih gelar juara Piala Qatar bersama Al-Duhail. Kemudian, dia membantu klub masa kecilnya yakni Antwerp menyabet double winners yakni Liga Belgia dan Piala Belgia musim 2022/23 ini.

 

 

 

9 dari 15 halaman

8. Kyle Walker

Petaka Chelsea masih belum usai di babak pertama. Pada menit ke-38, The Blues tertinggal 0-3 setelah Phil Foden sukses mengkonversi umpan tarik Kyle Walker dari sisi kanan menjadi gol. (AFP/Oli Scarff)

Walker sudah menjadi salah satu bek terbaik di Premier League saat berseragam Tottenham dan makin berkembang sejak meninggalkan White Hart Lane. Manchester City yang membawanya ke Etihad Stadium pada 2017.

Lima gelar Premier League termasuk musim 2022/2023 telah dia dapatkan. Selain itu, delapan piala domestik bersama City, termasuk Piala Liga 2021 setelah mengalahkan mantan klubnya di final di Wembley.

 

10 dari 15 halaman

9. Paulinho

Pemain Brasil, Paulinho menerima gaji sebesar 120.000 pound sterling per minggu dan terikat kontrak dengan tim Catalan tersebut hingga 2021. (AFP/Ander Gillenea)

Setelah gagal memenuhi harapan di Tottenham, Paulinho dikirim ke klub Liga Super China Guangzhou Evergrande pada 2015. Dia tampil mengesankan di China, tetapi secara mengejutkan Barcelona merekrutnya dengan harga 36,4 juta pounds pada 2017.

Paulinho sempat mendapat kritikan di awal musim dari publik yang menyangsikan kualitasnya. Tetapi, dia mampu membungkam para pengkritiknya dengan membantu Barcelona memenangi dua gelar ganda dalam satu musimnya di Camp Nou.

 

11 dari 15 halaman

10. Benjamin Stambouli

Benjamin Stambouli - Merekrut pemain dari Tottenham ini pada 2015 lalu merupakan keputusan fatal yang dilakukan PSG. Digadang-gadang bisa bersinar bersama Marco Verratti, Thiago Motta dan Blaise Matuidi, Stambouli justru gagal menembus skuad utama. (AFP/Samuel Kubani)

Stambouli gagal meninggalkan kesan manis di Tottenham, hingga dijual. Tetapi, dia justru pindah ke klub raksasa Prancis, PSG, kemudian merebut gelar Ligue 1, Coupe de la Ligue dan dua trofi des Champions.

Mantan gelandang Marseille itu hanya bertahan satu musim di Paris. Setelah itu, dia meniti kariernya lagi di Bundesliga, bersama Schalke, pada musim panas 2016.

 

12 dari 15 halaman

11. Christian Eriksen

Gelandang Manchester United (MU) Christian Eriksen berebut bola dengan pemain tengah Leicester City Harvey Barnes dalam lanjutan Liga Inggris 2022/2023 pekan ke-5 di King Power Stadium, Jumat (2/9/2022) dini hari WIB. MU menang 1-0 atas Leicester City lewat gol yang dilesakkan Jadon Sancho. (AP Photo/Rui Vieira)

Setelah menghabiskan enam setengah tahun tanpa trofi di Tottenham, Eriksen mencari tantangan baru. Playmaker asal Denmark itu bergabung ke Inter Milan pada Januari 2020.

Eriksen membantu Inter mengakhiri dominasi Juventus selama sembilan setelah menjuarai  Serie A. Dia sekarang kembali ke Premier League dan membantu mengakhiri kekeringan trofi enam tahun Manchester United dengan Piala Liga pada Februari 2023, meskipun dia cedera saat laga final.

 

13 dari 15 halaman

12. Georges-Kevin Nkoudou

Gelandang AC Milan Franck Kessie berusaha menghalau laju pemain Tottenham Hotspur Georges-Kevin Nkoudou saat bertanding pada International Champions Cup di Minneapolis (31/7). Tottenham menang 1-0 atas Milan berkat gol Nkoudou. (AP Photo/Jeff Wheeler)

Nkoudou hanya mencatat 27 penampilan selama tiga tahun di Tottenham. Sang winger menjadi pemain kunci saat pindah ke klub Turki, Besiktas, dengan mencetak delapan gol dan empat assist dalam 32 penampilan di liga.

Penampilan apiknya membantu Besiktas juara Liga Super Turki musim 2020/2021. Hebatnya, Besiktas hanya unggul selisih satu gol atas Galatasaray untuk memenangi gelar tersebut.

 

14 dari 15 halaman

13. Fernando Llorente

Fernando Llorente saat bermain untuk Tottenham Hotspur pada leg kedua perempat final Liga Champions melawan Manchester City di Etihad Stadium, 17 April 2019. (Anthony Devlin / AFP)

Llorente menjadi pemain penting dari perjalanan Spurs ke final Liga Champions musim 2018/2019. Tetapi beberapa pekan setelah final itu, kontrak Llorente akhirnya tidak diperpanjang.

Sang striker hijrah ke klub Serie A Napoli dengan status bebas transfer tetapi hanya tampil 29 kali. Meski cuma jadi pemain pengganti, dia mengantar Napoli juara Coppa Italia 2020  setelah menang 4-2 adu penalti kontra Juventus.

 

15 dari 15 halaman

14. Jermain Defoe

Jermain Defoe. Eks striker Inggris berusia 39 tahun yang baru saja pensiun pada Maret 2022 bersama Sunderland ini pernah dua kali memperkuat Tottenham Hotspur sepanjang kariernya. Di periode pertamanya ia bertahan 5 musim mulai tengah musim 2003/2004 hingga tengah musim 2007/2008 usai didatangkan dari West Ham United dan total tampil dalam 176 laga dengan mencetak 64 gol. Sementara periode keduanya berlangsung selama 6 musim mulai tengah musim 2008/2009 hingga tengah musim 2013/2014 usai didatangkan dari Portsmouth. Ia total tampil dalam 186 laga di semua ajang pada periode keduanya dengan mencetak 79 gol. (AFP/Olly Greenwood)

Setelah gagal masuk tim utama Tottenham pada era Andre Villas-Boas, Defoe memutuskan pindah ke tim Major League Soccer, Toronto FC, pada Januari 2014. Dia kembali ke sepak bola Inggris bersama Sunderland dan Bournemouth sebelum menuju ke Rangers pada 2019.

Pemain berusia 38 tahun itu akhirnya meraih gelar liga pada 2021 bersama Rangers. Dia mencetak empat gol dalam 15 penampilan saat tim asuhan Steven Gerrard memenangi Liga Utama Skotlandia.

Sumber: Planet Football

Berita Terkait