Bola.com, Jakarta Laga seru terjadi di semifinal Piala Dunia U-20 antara timnas Italia U-20 menghadapi timnas Korea Selatan U-20, Jumat (9/6/23). Italia berhasil menang secara dramatis 2-1 lewat gol yang dilesakkan Simone Pafundi di menit-menit akhir laga.
Pada babak pertama kedua tim bermain imbang. Italia unggul lebih dulu lewat gol yang dilesakkan oleh Cesare Casadei pada menit ke-14. Berawal dari pergerakan Turicchia dari sisi kiri, Casadei berhasil melepaskan tembakan keras ke gawang Korsel dan menaklukkan kiper Joon-Hong Kim.
Tertinggal 0-1 Korea Selatan tidak tinggal diam. Menit ke-23, Korsel mendapat hadiah penalti dan mampu dituntaskan dengan baik oleh Seung-Won Lee. Skor 1-1 bertahan hingga turun minum.
Pada babak kedua, Italia mencoba bermain lebih menyerang. Peluang emas Ambrosiono menit ke-57 nyaris berbuah gol. Untungnya kiper Korsel masih sigap menghalau bola sundulan Ambrosino.
Gol yang ditunggu-tunggu baru hadir pada menit ke-86 lewat eksekusi tendangan bebas Simone Pafundi. Gol ini sekaligus menjadi penentu kemenangan Italia dan berhasil melaju ke partai final Piala Dunia U-20 menghadapi Uruguay,