Bola.com, Jakarta - Lionel Messi siap memulai petualangan baru dalam karieranya. Belum lama ini, La Pulga menerima tawaran kontrak dari klub Major League Soccer (MLS), Inter Miami.
Lionel Messi mengakhiri karier panjangnya di Eropa. Inter Miami juga akan menjadi klub pertama pemain asal Argentina itu di luar Eropa.
Sosok David Beckham sebagai presiden Inter Miami dinilai punya peran penting untuk meyakinkan Messi mau pindah ke MLS. Sebab, banyak tawaran dari klub lain yang juga datang untuk Messi.
Selain Lionel Messi, Inter Miami kabarnya juga tengah mengincar bintang-bintang lain. Mereka sangat berpeluang untuk menyusul Messi ke Miami, Florida.
Bola.com merangkum paling tidak ada tiga pemain yang sangat potensial melakukan itu. Siapa saja mereka?
Antoine Griezmann
Antoine Griezmann akan habis kontraknya di Atletico Madrid pada akhir Juni 2023. Sampai saat ini belum ada tawaran kontrak baru yang ditawarkan Atletico kepada Griezmann.
Kondisi itu membuat peluang Griezmann pindah ke klub lain sangat besar, termasuk ke Inter Miami. Beberapa kali pemain berusia 32 tahun itu juga mengungkapkan tertarik mencoba kompetisi sepak bola Amerika Serikat.
Jika Griezmann menerima tawaran dari Inter Miami, ia akan bereuni dengan Lionel Messi. Dua pemain itu diketahui sama-sama pernah memperkuat Barcelona.
Angel Di Maria
Angel Di Maria juga akan segera habis kontraknya di Juventus. Tepat pada 30 Juni 2023, kontrak Di Maria bersama Si Nyonya Tua akan berakhir.
Sejauh ini Di Maria masih tertarik untuk terus bermain di Eropa. Benfica disebut masih berusaha mengejar pemain asal Argentina itu.
Namun, Angel Di Maria sangat mungkin mengikuti jejak Lionel Messi ke Inter Miami. Hubungan kedetakan keduanya bisa menjadi alasan yang sangat kuat kepindahan itu nanti.
Luis Suarez
Lionel Messi ke Inter Miami adalah Luis Suarez. Namun, Inter Miami harus melakukan upaya yang cukup besar untuk bisa memboyong Suarez.
Penyerang berusia 36 tahun itu masih terikat kontrak di klub Brasil, Germio. Kontrak Suarez di klub tersebut bahkan baru akan berakhir pada akhir 2024.
Selain itu, Luis Suarez juga masih menjadi andalan di Gremio. Pada musim ini eks Liverpool dan Ajax itu sudah mencetak 11 gol di semua ajang.
Baca Juga
Legenda Sepak Bola Amerika Serikat Geram terhadap Messi setelah Inter Miami Tersingkir dari Playoff MLS, Kenapa?
Atlanta United Unggah Meme Ejek David Beckham usai Singkirkan Inter Miami di Playoff MLS, tapi Lalu Dihapus...
Inter Miami Tersingkir dari MLS Cup Playoffs, Jordi Alba: Sistemnya Nggak Fair